Kamis, 2 Oktober 2025

Kelahiran Anak Baim Wong

Paula Verhoeven Cerita Pengalaman Melahirkan Kiano Tiger Wong secara Caesar: Nggak Senyeremin Itu

Istri Baim Wong, Paula Verhoeven mengungkapkan pengalamannya saat melahirkan Kiano Tiger Wong yang melalui proses sesar.

Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS/BAYU INDRA PERMANA
Baim Wong dan Paula Verhouven menunjukkan foto Kiano Tiger Wong di RSU Bunda Jakarta, Menteng, Jakarta, Sabtu (28/12/2019). 

Hal tersebut diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube beepdo, pada Sabtu (28/12/2019).

Baim menuturkan mobil tersebut merupakan hadiah untuk mama Tiger Wong, yakni Paula.

Baim mengatakan setelah proses pemulihan pasca melahirkan selesai, Paula ingin kembali menyetir mobil sendiri.

Tidak hanya itu, Baim juga mengatakan memang ada keinginan dari Paula untuk mengganti mobil.

"Ini mobil singa, buat mama Tiger Wong," tutur Baim.

"Karena dia itu habis selesai ini, dia mau nyetir lagi. Mau ganti mobil katanya," lanjutnya.

Melihat hadiah yang diberikan oleh Baim, membuat Paula tidak henti-hentinya untuk mengucapkan terima kasih.

Paula mengungkapkan rasa senangnya setelah mendapatkan mobil dari Baim.

Ia juga tidak mengetahui kalau akan diberikan kejutan oleh Baim.

Momen Baim Wong memberikan hadiah kejutan sebuah mobil mewah untuk sang istri Paula Verhouven di RSIA Bunda Jakarta, Jakarta, Sabtu (28/12/2019).
Momen Baim Wong memberikan hadiah kejutan sebuah mobil mewah untuk sang istri Paula Verhouven di RSIA Bunda Jakarta, Jakarta, Sabtu (28/12/2019). (TRIBUNNEWS/BAYU INDRA PERMANA)

"Aduh senang sekali, bisa aja bikin surprise," ucap Paula.

Mobil tersebut dihias menggunakan pita besar berwarna merah.

Sembari memotong pita yang melekat di mobilnya, Baim memanjatkan harapan-harapan terkait dengan persalinan Paula.

Baim menuturkan agar mobil baru berwarna hitam dapat membawa berkat bagi Paula dan anak pertama mereka.

Tak hanya itu, Baim juga mengungkapkan agar Paula dapat menjual mobilnya yang lama karena sudah ada yang baru.

Diketahui mobil yang diberikan oleh Baim merupakan kendaraan yang berasal dari Eropa.

(Tribunnews.com/Febia Rosada Fitrianum)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved