Andi Soraya tak Pernah Kenalkan ke Publik, Pria yang Diduga Suami Curhat 'Aku Hanyalah Tulisan'
Namun saat dikonfirmasi langsung, Andi membantah ia telah menikah dengan pria yang fotonya ia unggah di laman Facebooknya.
TribunSolo.com/Rifatun Nadhiroh
TRIBUNNEWS.COM - Sempat membantah kabar bahwa dirinya telah menikah lagi, Andi Soaraya tiba-tiba mengejutkan publik karena muncul dengan perut buncit alias tengah mengandung.
Pada bulan Mei 2017 lalu, ia dikabarkan telah menikah untuk ketiga kalinya.
Hal ini berawal dari beredarnya sebuah foto dirinya bersama seorang pria di Facebook.
"We've came to the place where love first found us. 'Happy 1st wed Anniversary' feb 21," tulis Andi Soraya sebagai keterangan fotonya.
Namun saat dikonfirmasi langsung, Andi membantah ia telah menikah dengan pria yang fotonya ia unggah di laman Facebooknya.

Ia mengatakan belum terjadi pernikahan dan hanya merayakan setahun hubungannya berjalan.
"Belum, itu (foto) cuma setahun jadian kok dibilang nikah? walah. Itu anniversary jadian doang, ya ampun kenapa melebar ke yang aneh-aneh ya?" ujar Andi Soraya saat dihubungi NOVA.id melalui pesan singkat, Senin (29/5).
Andi Soraya menyebut hubungannya dan pria yang ada d ifoto itu tak perlu ada yang dijelaskan lebih detail.
Menurut Andi, isu pernikahan ketiganya biarlah berlalu.
"Hubungan sih masih tapi bukan hubungan pernikahan ha ha ha. Enggak perlu klarifikasi, enggak ada waktu juga, udah biarin aja. Males nanggepinnya," tutur Andi Soraya.
Beberapa bulan setelah membantah kabar tersebut, muncul sebuah video di mana Andi terlihat mengundang banyak orang dan ada sebuah tumpeng di tengah-tengah mereka.
Tulisan "Happy Birthday Darenn" pun ditulis pada video yang sepertinya merupakan Instagram Story itu.
Tapi ternyata acara itu tak hanya merayakan hari lahirnya Darren saja, dilihat dari akun Instagram @lambe_turah, tulisan di tumpeng tersebut jadi buktinya.
"4 Bulanan Andi Soraya" begitu tulisan yang ada di atas tumpeng.