Yuk Bongkar Isi Dompet Aldi CJR! Ups, Ada Foto Istimewa di Dalamnya, Siapa Dia?
Remaja bernama asli Aldi Maldini Siregar ini blak-blakan soal jumlah uang, 'kartu rahasia' dan foto istimewa di dalamnya.
"Foto sama Iqbaal ini kenapa gue simpen karena pas konser terakhir anniv, dia minta foto dan harus disimpen, yang lainnya juga ada dia minta foto sama kita, 'kalau gue balik ke Jakarta gue mau lihat, masih ada nggak foto kita'," ucap Aldi.
Meski sempat pusing lantaran ketinggalan dompet, namun bagi Aldi, lebih baik tertinggal dompet daripada handphone.
"Mendingan ketinggalan dompet daripada handphone, karena kalau butuh uang tinggal telfon nyokap dan di transfer ke yang lain. cuma kalau hilang, mendingan hilang Handphone soalnya kan uangnya di dompet," kata penyanyi yang siap merilis lagu solo perdana ini.