Penjelasan Rumah Sakit dan Keluarga Viral Remaja Perempuan Berubah Kelamin jadi Laki-laki di Jabar
RSUD Karawang mengonfirmasi bahwa remaja itu telah menjalankan pemeriksaan di RSUD beberapa kali terhadap remaja tersebut dan menyarankan operasi
Sampai Rabu, 21 Mei 2025, remaja tersebut masih melakukan pemeriksaan lanjutan di RSUD Karawang.
“Hari ini pasien datang kembali untuk pemeriksaan lanjutan. Dari hasil observasi dokter urologi, ditemukan adanya testis pada pasien,” kata Luthfi kepada awak media, Rabu, dilansir Warta Kota.
Baca juga: Pria dengan Kondisi Hipospadia Tidak Boleh Disunat, Ini Penjelasan Spesialis Urologi
Luthfi mengatakan, berdasarkan hasil observasi dokter urologi, remaja itu didiagnosis mengalami hipospadia penoskrotal, bifid skrotum, disorder of sex development (DSD).
Secara medis, pasien ini sebetulnya adalah laki-laki, tetapi kelaminnya tidak menonjol atau keluar.
"Kami tengah persiapkan untuk menjalani operasi di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung sesuai rujukan yang diminta oleh keluarga pasien," jelasnya.
Pihaknya memastikan bakal terus mengawal proses rujukan dan mendampinginya sampai penanganan medis terlaksana dengan tuntas.
“Kami akan bantu hingga proses selesai. Tapi soal tindakan medis selanjutnya, itu sudah menjadi wewenang RSHS,” terangnya.
Penulis: Cikwan Suwandi
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Heboh Remaja Perempuan Berubah Kelamin Jadi Laki-laki di Karawang, Kakeknya Membantah, Ini Faktanya
Sumber: Tribun Jabar
Presiden KSPSI Andi Gani Akan Perjuangkan Hak Ratusan Buruh yang Kena PHK di Jawa Barat |
![]() |
---|
Alasan Dapur MBG di Bandung Disegel Warga, Sehari Produksi 3.000 Porsi, Polisi Lakukan Mediasi |
![]() |
---|
Pelajar SMA Keluhkan Menu MBG di Sukabumi Bau: Nasi Berlendir |
![]() |
---|
Cuaca Kota Bogor Hari Ini, 18 September 2025, Diprediksi Hujan Ringan Siang hingga Malam |
![]() |
---|
Lowongan Kerja Tenaga Pendamping Koperasi Provinsi Jawa Barat, Terbuka bagi Lulusan S1 Semua Jurusan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.