Pria Bersarung Merah Tewas Dibunuh, Sempat Minta Anaknya Berusia Balita Pulang ke Rumah Sejauh 2 Km
Y yang masih mengenakan sarung berwarna merah itu sempat meminta anaknya yang berusia 5 tahun untuk pulang ke rumah meminta pertolongan.
TRIBUNNEWS.COM, SAMPANG - Pria berinisial Y (35) menjadi korban pembunuhan di jalan Desa Bapelle, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Senin (27/1/2025).
Tubuh Y ditemukan istrinya dalam kondisi bersimbah darah.
Y sebelumnya tengah mengendarai motor melintasi jalan tersebut.
Tiba-tiba dia diserang oleh dua pria yang sebelumnya membuntuti korban.
Baca juga: Detik-detik Wanita Muda Hamil Lima Bulan Tewas Dibunuh Pacar di Gowa, Asmara Bersemi di Pabrik
Sebelum menghembuskan napas terakhirnya, Y yang masih mengenakan sarung berwarna merah itu sempat meminta anaknya yang berusia 5 tahun untuk pulang ke rumah meminta pertolongan.
Kronologis Kejadian
Kapolres Sampang, AKBP Hartono menceritakan kronologis kejadian pembunuhan tersebut.
Kejadian bermula saat korban tengah berkendara sepeda motor bersama anaknya yang berusia 5 tahun, Senin (27/1/2025) pagi.
Kemudian datang dua orang pria membuntuti sekaligus mengadang korban.
Korban meminta anaknya lari untuk pulang ke rumah meminta pertolongan.
"Jarak dari TKP ke rumah korban sekitar 2 kilometer. Anak korban pulang langsung menemui ibunya (istri korban)," kata Kapolres Sampang, AKBP Hartono, Selasa (28/1/2025).
Mendapat informasi tersebut, istri korban langsung menuju ke lokasi atau tempat kejadian perkara (TKP).
Baca juga: Gadis di Gowa yang Tewas dengan 98 Luka Tusuk Ternyata sedang Hamil, Dibunuh Pacar
Namun sesampainya di lokasi kejadian ternyata korban telah tewas tergeletak.
Di sekujur tubuhnya terdapat sejumlah luka sabetan senjata tajam.
Korban mengalami luka serius, di antaranya luka di leher bawah dagu sepanjang 12 cm, lebarnya 3 cm.
Lalu di bahu sebelah kiri dan sikut sebelah kiri.
"Banyak lagi luka yang dialami korban dan membuat korban meninggal di lokasi kejadian," terangnya.

Viral di Media Sosial
Kasus pembunuhan ini sebelumnya sempat viral di sosial media.
Y tergeletak bersimbah darah di pinggir jalan Desa Bapelle, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Senin (27/1/2025) sekitar pukul 09.30 WIB.
Berdasarkan video yang beredar, tampak ciri-ciri pria tersebut mengenakan sarung warna merah dan berkaus warna biru.
Tidak jauh dari pria itu, terdapat sepeda motor dengan posisi roboh.
Di lokasi telah terbentang garis polisi.
Baca juga: Pria di Duri Pulo Jakarta Pusat Diduga Dibunuh Kakak Ipar, Polisi Bakal Lakukan Ekshumasi
Tampak juga petugas kepolisian bersama tim medis melakukan upaya evakuasi.
Informasi yang berhasil dihimpun Tribun Jatim Network, pria itu diduga korban pembunuhan.
Kasus dugaan pembunuhan ini tengah diselidiki Sat Reskrim Polres Sampang.
Terpisah Humas RSUD dr Mohammad Zyn Sampang, Amin Jakfar Sadik mengatakan, pihaknya menerima korban sekitar jam 11.00 WIB dalam keadaan meninggal dunia.
"Korban mengalami luka-luka. Untuk saat ini korban telah dibawa ke rumah duka," ujarnya.

Polisi Kantongi Identitas 2 Pelaku
Terkini Polres Sampang telah mengantongi identitas dua pelaku pembunuhan Y di jalan Desa Bapelle, Kecamatan Robatal, Kabupaten Sampang, Madura, Selasa (28/1/2025).
Namun pihak kepolisian enggan membeberkan identitas dua pelaku pembunuhan tersebut untuk memperlancar proses penyelidikan.
Kapolres Sampang, AKBP Hartono mengatakan, sejauh ini terdapat sejumlah anggota Sat Reskrim yang berada di lapangan untuk penyelidikan, bahkan telah mencari keberadaan pelaku.
"Saat didatangi ke lokasi keberadaan pelaku, yang bersangkutan tidak ada," ujarnya, Selasa (28/1/2025).
Saat ini, pihaknya telah mengagendakan pemeriksaan terhadap orang-orang terdekat dari pelaku.
Terkait motif dari peristiwa berdarah ini, AKBP Hartono belum bisa memastikan, meski beredar luas di media sosial, pembunuhan ini dipicu oleh permasalahan asmara.
"Memang suara yang berkembang seperti itu, tapi kami belum memastikannya karena belum menangkap tersangkanya," pungkasnya.
Sumber: (Tribun Jatim Network/Hanggara Syahputra)
Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Kronologi Pembunuhan Pria Bersarung Merah di Madura, Motor Diadang, Bocah 5 Tahun Lari Minta Tolong
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.