Kecelakaan Maut di Subang
BREAKING NEWS: Bus Rombongan Pelajar SMK di Depok Kecelakaan di Subang, Sejumlah Siswa Tergeletak
Informasi yang beredar di media sosial, bus pariwisata mengangkut pelajar SMK Lingga Kencana, Depok, Jawa Barat, dengan nomor pelat AD 7524 OG.
TRIBUNNEWS.COM, - Terjadi kecelakaan maut bus pariwisata "Bus Trans Putera Fajar " dengan nomor polisi AD 7524 OG di kawasan Ciater, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) malam.
Bus Ditumpangi rombongan SMK Lingga Kencana asal Depok.
Kecelakaan maut terjadi sekira pukul 18.45 WIB.
Dilaporkan hingga saat ini terdapat 9 korban jiwa akibat kecelakaan tersebut.
Berdasarkan pantauan di lokasi wartawan TribunCirebon, kondisi di tempat kejadian perkara (TKP) banyak korban siswa diletakan di jalan.
Bus yang ditumpangi rombongan SMK Lingga Kencana asal Depok itu tampak terguling di jalan, hingga terdapat korban yang begelimpangan.
Jumlah korban diperkirakan cukup banyak akibat kecelakaan ini.
"Kendaraan yang terlibat, Kendaraan Bus Trans Putera Fajar (nomor polisi) AD-7524-OG, kendaraan Spm Honda Vario dan kendaraan Jenis R2," ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast, mengutip TribunJabar.id.
Bus pariwisata dengan nomor polisi AD 7524 OG ini terguling diduga akibat rem blong.
Menurut saksi mata bus melaju di Turunan Ciater, Subang, sebelum akhirnya terguling.
Informasi sementara, saksi mata bus wisata dengan nopol AD 7524 OG tersebut datang dari arah Bandung menuju Subang.
Sebelum terguling bus sempat menabrak kendaraan lain, motor dan mobil pengendara yang melintasi kawasan tersebut.
Bus tersebut membawa rombongan pelajar dari SMK Lingga Kencana Depok, Jawa Barat, yang sedang menggelar perpisahan.
Kasi Humas Polres Subang, AKP Yusman menambahkan kendaraan lain yang terlibat dalam kecelakaan tersebut yakni, sepeda motor merek Honda Vario dan kendaraan jenis R2.
Pihak kepolisian pun masih melakukan identifikasi korban dan juga melakukan olah TKP dan mendatangi saksi-saksi untuk mendapatkan informasi lebih lengkap.
Sumber: Tribun Jabar
Kecelakaan Maut di Subang
Gibran: Study Tour Jangan Dilarang Tapi Pengetatan Armada Transportasinya yang Difokuskan |
---|
Kementerian PPPA: Kecelakaan Maut di Ciater Tak Boleh Jadi Alasan Pelarangan Study Tour Bagi Siswa |
---|
Dedi Mulyadi Minta Kecelakaan Bus di Subang Diusut Tuntas: Jangan Hanya Sopir yang Tanggung Jawab |
---|
Muncul Donasi Palsu Korban Kecelakaan Maut Subang, Ngaku Paman Mahesya, Donasi Terkumpul Rp 11 Juta |
---|
Pemerintah Diminta Tegas ke Pengusaha Otobus dan Tak Batasi Kegiatan Study Tour |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.