Viral Aksi Pria Bersenjata di Garut, Polisi Kantongi Identitas Pelaku, Segera Ditangkap
Viral aksi seorang pria pamer dan letuskan senjata api jenis Revolver di Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat.
Penulis:
Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor:
Pravitri Retno W
Pixabay
Ilustrasi Senjata Api. Viral aksi seorang pria pamer dan letuskan senjata api jenis Revolver di Kabupaten Garut, Provinsi Jawa Barat, kini polisi buru pelaku.
Diketahui, seorang pria di Garut pamer senjata api jenis revolver di media sosial.
Pria itu membuat video detik-detik dirinya memegangi senjata lalu menembakkannya.
Terdapat dua video dalam aksi pria tersebut, video pertama berdurasi dua detik, sedangkan video kedua berdurasi sembilan detik.
Pria yang diduga pemilik senjata api itu, mengenakan kaus biru tua dan celana jeans.
Ia memakai jam tangan dan gelang rantai di pergelangan tangannya.
(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, TribunJabar.id/Sidqi Al Ghifari)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.