Senin, 6 Oktober 2025

Berita Viral

Viral Video Pak Kades Meninggal saat Duet Bersama Biduan di Jember, Penyakit Darah Tinggi Kambuh

Berikut fakta-fakta viral video pak kades meninggal saat duet bersama biduan di Jember. Ternyata penyakit darah tinggi kambung.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Suci BangunDS
Kolase Tribunnews.com: Ig: andreli_48 dan pemdesambulu
(Kiri) Tangkap layar viral video pak kades meninggal saat duet bersama biduan di Jember dan (Kanan) Foto Kades Desa Ambulu, Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember, Jawa Timur, Mulyono. 

TRIBUNNEWS.COM - Video seorang pak kepala desa (kades) dengan narasi meninggal dunia saat duet bernyanyi bersama biduan, viral di media sosial.

Belakangan diketahui identitas kades yang meninggal bernama Mulyono.

Ia merupakan Kades Desa Ambulu, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Mulyono dilaporkan meninggal dunia setelah sempat mendapatkan perawatan medis.

Berikut fakta-fakta kades meninggal saat bernyanyi bersama biduan di Jember dirangkum Tribunnews, Selasa (23/5/2023):

Baca juga: Kronologi Akses Rumah Warga di Tuban Ditembok Tetangga gegara Jemuran, Viral hingga Berakhir Damai

- Videonya viral

Berdasarkan penelusuran Tribunnews, video Kades Mulyono diunggah oleh sejumlah akun Instagram, seperti @andreli_48.

"Inna innalillahi wainnailaihi rojiun

Detik2 kepala desa ambulu, Jember terjatuh kemudian meninggal dunia," tulis akun tersebut.

Sementara pada awal video terlihat Kades Mulyono sedang berada di atas panggung bersama seorang biduan.

Keduanya tampak berduet menyanyikan sebuah lagu.

Beberapa detik kemudian, Kades Mulyono mulai tampak sempoyongan.

Ia lalu tiba-tiba terjatuh hingga membuat warga yang melihatnya panik.

Pada akhir video tidak diketahui kondisi Kades Mulyono.

Sedangkan hingga Selasa, video sudah ditonton ribuan kali oleh warganet.

Baca juga: Viral Remaja Pamer Nyetir Mobil hingga Sempat Joget, Nangis setelah Tabrak Pohon dan Mobil Terbalik

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved