Petahana Kepala Desa di Cianjur Akan Bertarung Melawan Istrinya di Pilkades, Ternyata karena Ini
Pasangan suami istri di Cianjur Jawa Barat akan bertarung satu sama lain dalam pemilihan kepala desa (Pilkades).
Wakil Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sukawangi, Acep, mengungkapkan kedua calon kades yang merupakan suami-istri itu sudah memenuhi seluruh persyaratan dan dianggap layak untuk mengikuti kontestasi pilkades.
"Memang tidak ada lagi yang mencalonkan. Tugas kita sebagai pengawas dari pelaksanaan pilkades mulai dari tahapan hingga nanti pelaksanaan," katanya. (fam)
Penulis: Ferri Amiril Mukminin
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Seorang Istri Akan Lawan Suaminya di Pilkades Serentak di Cianjur, Begini Penyebabnya