Berita Viral
VIRAL Pedagang Jajanan Belikan Baju untuk sang Anak yang Sedang Hamil, Pemilik Toko Merasa Terharu
Video seorang pedagang jajanan membelikan baju untuk sang anak yang sedang hamil, membuat haru warganet.
TRIBUNNEWS.COM - Video seorang pedagang jajanan membelikan baju untuk sang anak yang sedang hamil, membuat haru warganet.
Pemilik toko mengaku ingin menangis saat bertemu dengan pedagang jajanan tersebut.
Kisah yang diunggah akun TikTok @selviyasari7, Selasa (20/7/2021), itu menjadi viral di media sosial.
Dalam video tersebut, terlihat seorang pria tengah melihat-lihat baju di sebuah toko pakaian.
Ia lalu meminta agar baju yang dipilih untuk disimpan dulu.
Baju yang dibelikan untuk anaknya itu akan diambil setelah selesai berjualan.
Baca juga: VIRAL Kisah Anak Tunggal Harus Pisah dengan Orang Tua untuk Ikut Suami, Akui Perasaannya Campur Aduk
Baca juga: VIRAL Kisah Wanita Jadi Sopir Dump Truck Tambang, Orang Tua Sempat Khawatir soal Keselamatan
Berikut keterangan dalam video viral itu:
"Sore-sore dibuat terharu sama beliau, bapak tua penjual jajanan basah.
Pas kami beli jualannya, bapak ini lihat baju-baju yang kami jual.
Akhirnya 2 daster dan 1 dress minta untuk disimpankan.
Karena sore setelah jualan akan diambil.
Bapaknya bilang 'untuk anak saya yang sedang hamil di rumah'.
Sontak hati aku berasa hancur, gak bisa tahan tangis, inget almarhum bapak," tulis pengunggah.

Baca juga: VIRAL Kisah Haru Anak Tunggal Harus Rela Berpisah dengan Orang Tua karena Telah Menikah
Baca juga: VIRAL Video Wanita Kerja Jadi Sopir Dump Truck Tambang, Sosoknya Tuai Pujian Warganet
Konfirmasi Tribunnews
Kisah itu diunggah oleh pemilik toko bernama Selvi (26) asal Blitar, Jawa Timur.
Ia bertemu dengan pedagang jajanan, Imam Solikin, pada Selasa (20/7/2021).
Selvi bertemu Imam saat pedagang jajanan itu menawarkan dagangannya.
Pedagang tersebut lalu melihat-lihat pakaian di toko milik Selvi.
"Beliau jual jajanan basah keliling, lalu mampir ke toko untuk menawarkan jajanan," ujarnya kepada Tribunnews.com, Rabu (25/8/2021).
Baca juga: Viral di Medsos Iring-iringan Mobil Jokowi Disalip Ambulans
Baca juga: Camat di Sumenep Viral Minta Kades Curi Sapi Warga yang Menolak Vaksin, Kini Mengundurkan Diri
"Lalu beliau permisi ke saya mau lihat baju-baju yang saya jual."
"Saat melihat baju-baju, beliau ambil dua daster dan satu dress," ungkapnya.
"(Pak Imam) minta ke saya untuk disimpankan dahulu."
"Lalu bilang ke saya akan diambil nanti sore setelah pulang jualan," beber Selvi.

Baca juga: Prank Petugas hingga Panjat Tugu Hargo Dumilah, 2 Pendaki Ini Viral dan Kena Blacklist
Baca juga: Viral Pelukis Ini Buat Karya dari Coretan sang Nenek, Beberkan Kesulitan hingga Pujian yang Diterima
Perempuan tersebut merasa terharu saat mengetahui niat Imam membeli baju tersebut.
Keinginan Imam yang membelikan baju untuk sang anak itu mengingatkan Selvi pada mendiang ayahnya.
"Saat saya tanyakan, Pak Imam bilang untuk kado anaknya yang sedang hamil di rumah."
"Reaksi saya langsung pengin nangis saja."
"Karena dari umur enam tahun, bapak saya sudah meninggal," imbuh Selvi.
(Tribunnews.com/Nuryanti)