Massa Berseragam Loreng Serang Sekretariat PAC PBB Medan Tuntungan
Selain merusak kantor PAC PBB Medan Tuntungan, kelompok OKP tersebut juga nyaris menikam Mangasi Siburian, penasihat PAC
Ia mengaku sempat menghubungi Ketua PAC OKP dan terjadi perundingan. Mereka sepakat berdamai sehingga tidak melaporkan kejadian ini pada polisi.
Namun, lanjut Marison, mereka tetap melaporkan kejadian pengerusakan kantor PAC PBB ke polisi lantaran merugikan dan menodai simbol organisasi.
"Jadi ya buat laporan ke Polsek, cuma masalah penikaman sudah di mediasi secara kekeluargaan. Tidak sampai pengaduan. Kaca hancur semua. Kalau saya prediksi material sampai juga 20 jutaan,"tutupnya.(Fredy Santoso/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul MEMANAS, Sekretariat Pemuda Batak Bersatu Dihancurkan Anggota OKP Usai Geruduk RSUP Adam Malik