Oknum Polisi Sekarat Diamuk Massa Diduga Bersama 7 Temannya Merampas Motor Seorang Wanita di Sumut
Seorang oknum polisi tertagkap warga sedang merampok korbannya di Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara.
Saat melintas mengendarai sepeda motor Honda Vario BK 4342 MBD, dia sadar dibuntuti pelaku bersama rekannya.
Saat tiba di Dusun Lestari, Desa Pasar V Kebun Kelapa, Kecamatan Beringin, Kabupaten Deliserdang, Lismawati dihentikan.
Pelaku bermodus sebagai leasing dan berkata, "ini bukan keretamu (motormu)" sambil mendorong badan Lismawati hingga terjatuh.
Liswanti menjerit dan berteiak "maling", sedangkan sepeda motornya dilarikan oleh rekan pelaku.
Sementara pelaku batal kabur karena sepeda motor Yamaha Vixion yang dikedarainya mogok.
Pelaku pun ditangkap massa, lalu Polsek Beringin mengamankan, dan membawa pelaku ke Rumah Sakit Patar Asih Beringin, Belawan.
Oknum polisi ini berdomisili di Jalan Banyu Urif, Desa Rengas Pulaue, Medan Marelan.
Dari pelaku diamankan, barang bukti berupa HP dan Yamaha Vixion milik pelaku sendiri.
Kemudian, sebilah pisau, KTP Kartu Senpi beserta dompet dan kartu atm pelaku.
Polres Belawan Membantah
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Belawan AKP Kadek Hery membantah.
Dia menyebut, tidak ada oknum polisi yang dikeroyok di Wilayah Hukum Polres Belawan.
"Di Belawan belum ada info kejadian polisi dikeroyok," ujarnya.
Ditanya terkait data oknum petugas Shabara Polres Belawan yang bahkan telah diketahui identitas dan video yang beredar, Kadek Hery mengatakan belum memgetahui dan belum memperoleh video tersebut.
"Saya belum dapat videonya bang. Karena, di belawan belum ada info polisi di keroyok," kata Kadek.
Bahkan dia mematikan tidak ada polusi dikeroyok Wilayah Hukum Polres Belawan. Dan kini, kata Kadek mereka sedang fokus menangani tawuran di Belawan. (Indra Gunawan/Arjuna Bakkara)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul BREAKING NEWS Anggota Polres Pelabuhan Belawan Merampok Sekarat Diamuk Massa