Cekcok Berujung Pembunuhan, Wanita Tanpa Busana Dipukul Pakai Martil, Jasadnya Dibuang ke Laut
Pelaku membunuh dengan cara memukul kepala korban menggunakan alat martil.
Korban Pembunuhan
Tak kurang dari 24 jam, polisi berhasil mengungkap misteri penemuan mayat wanita tanpa busana yang terapung di Pantai Impian Tanjungpinang.
Seorang wanita berinisial MT ditemukan tewas dan mengapung di pantai, Jumat (15/5/2020).
Polisi langsung bergerak untuk mengungkap misteri penemuan mayat itu.
Ternyata benar MT merupakan korban pembunuhan.
Baca: Wanita Dibakar Temannya di Pasar Tipar Sukabumi, Korban Alami Luka Cukup Parah di Wajah Hingga Dada
"Benar korban pembunuhan," kata Kapolsek Tanjungpinang Barat AKP Indra Jaya, Jumat (15/5/2020).
Unit reskrim sudah melakukan penangkapan terhadap pelaku pembunuhan.
"Pelaku sudah kita amankan. Inisial SAS. Pelaku sudah mengakui," kata dia.
Namun saat ditanyakan motif pembunuhan, dan bagaimana sampai mengamankan pelaku, AKP Indra Jaya meminta untuk menunggu. Sebab direncanakan Kapolres Tanjungpinang AKBP M Iqbal akan gelar rilis.
"Nanti tunggu pak Kapolres aja dulu ya, nanti rilis sama beliau ya," ujarnya. (Tribunbatam.id/endrakaputra)
Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul Sempat Cekcok, Wanita Ini Tewas Dipukul Pakai Martil, Jasadnya Dibuang ke Laut Tanjungpinang