Youtuber Prank Sampah
Ferdian Paleka, Penampilannya Berubah Drastis Sejak Ditangkap Polisi
Ferdian Paleka ditangkap polisi. Ada fakta lain terungkap mengenai penangkapan Youtuber asal Baleendah
Sejauh ini, orang tua yang mengamankan Ferdian tidak kooperatif. Mobil itu sendiri dibeli oleh Ferdian dan dikuasai orang tuanya.
4. Dijemput Ayah dan Paman
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Saptono Erlangga mengatakan, pihaknya berhasil menangkap Ferdian setelah melakukan pengintaian dan penyelidikan kepada Ayah dari Ferdian yang diketahui berinisial H.
"Kita melakukan penyelidikan kepada orangtuanya, kita tahu dia akan menjemput Ferdian," kata Saptono saat dihubungi Kompas.com, Jumat pagi.
Polisi intai ayah dan paman Lebih lanjut Saptono menjelaskan, dari hasil pengintaian, H diketahui akan menjemput Ferdian di Pelabuhan Merak, Banten. Ferdian diketahui sempat bersembunyi di daerah Palembang.
"Dijemput di Pelabuhan Merak. Kemudian dari pelabuhan kita ikuti (hingga ditangkap di KM 19 Tol Merak-Jakarta)," ungkapnya.
"Pada saat dilakukan penangkapan dua orang DPO dia bersama sama dengan ayahnya dan kakak ayahnya berinisial J yang sebelumnya telah melakukan penjemputan tersangka di Pelabuhan Merak," jelasnya.
Setelah ikut ditangkap, ayah dari Ferdian yang diketahui berinisial H juga akan ikut diperiksa.
Saptono belum bisa memastikan apakah orangtua Ferdian akan ikut masuk bui atau tidak.
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Penampilan Ferdian Paleka, Youtuber Prank Sampah Berubah Dratis, Ini Foto-foto Perbedaannya