Sabtu, 4 Oktober 2025

Mayat Berselimut Winnie The Pooh di Magetan Diduga Warga Timor Leste Korban Penculikan, Ini Faktanya

Penemuan mayat di jurang Cemorosewu, Kabupaten Magetan, Jumat (12/7/2019) sempat mengejutkan warga sekitar lantaran bau busuk

Editor: Hendra Gunawan
Tribun Medan
Iustrasi 

6. Kasus dilimpahkan ke Polda DIY

"Per hari ini, Senin (15/7) dokumen, barang bukti, dan mayat kami serahkan ke Polisi Daerah untuk pengungkapkan lebih lanjuti, dan Alhandulillah setelah dilakukan otopsi, mayat, 99 persen identik atas nama Joao Bosco Baptista Colo Batan (21).

Dikatakan Riffai, keberhasilan mengungkap identitas mayat itu selain berdasarkan keterangan saksi saksi dan orangtua angkat, juga dari sidik jari saat korban melakukan pembuatan paspor, identik dengan korban.

"Korban warga negara asing, Timor Leste, dan kuliah di salah satu perguruan tinggi di Yogyakarta,"ujar Kapolres Riffai.

Riffai mengatakan, penyidikan terhadap dugaan kasus pembunuhan itu kini dilimpahkan ke Polda DIY.

"Tugas kami melaporkan penemuan dan mengamankan barang bukti. Untuk pengungkapan kasusnya, dilakukan penyidik Polda DIY,"kata Muhammad Riffai.

Menurut Riffai, tugas memperdalam kasus itu adalah kewenangan Polisi DIY, termasuk pengungkapan mengapa sampai jenazah dibawa ke Magetan dan pembunuhan itu terkait masalah apa.

"Pengungkapan pembunuhan dan masalahnya, dan mengapa dari Yogya dibawa ke Magetan. Itu kewenangan Polisi DIY,"kata Kapolres Magetan Riffai. (Akira Tandika Paramitaningtyas)

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul 6 Fakta Temuan Mayat Berselimut di Jurang Cemorosewu Magetan, Ternyata Mahasiswa Yogyakarta

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved