Jumat, 3 Oktober 2025

Jelang Nyepi, Pelabuhan Gilimanuk dan Ketapang Ditutup 7 Maret 2019 Pukul 00.00 Wita

Saat Nyepi, baik dari Pelabuhan Gilimanuk dan Pelabuhan Ketapang sama-sama akan mulai ditutup menjelang Kamis (7/3/2019) pukul 00.00 Wita.

Editor: Dewi Agustina
Istimewa
Sejumlah KMP yang sempat bersandar di dermaga LCM Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk saat diberlakukannya penutupan Pelabuhan akibat angin kencang. 

Sementara itu, sejak Jumat (1/3/2019) lalu, Kecamatan Melaya dan Pemkab Jembrana melakukan pembersihan pantai menjelang perayaan melasti.

Pembersihan pantai ini dilakukan dengan memunguti sampah di pesisir pantai dan permukaan laut. Sampah sampah yang terkumpul berasal dari arus laut.

Camat Melaya, I Putu Gede Oka Santhika mengatakan, hujan deras di wilayah hulu beberapa waktu lalu ikut menambah volume sampah di pesisir.

Terlebih lagi Pantai Candikusuma sebentar lagi akan dipusatkan sebagai tempat pemelastian. Bersih-bersih ini juga dibantu krama desa adat.

"Melalui bersih-bersih ini kita ingin pada prosesi melasti nanti berjalan lancar, tidak terganggu pemandangan sampah. Dan ini akan dilakukan hingga jelang perayaan melasti," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Jadwal Penutupan Pelabuhan Gilimanuk-Ketapang Saat Nyepi, Kapal Terakhir Berangkat Pukul 00.00 Wita

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved