Sabtu, 4 Oktober 2025

Terpantau Ada 15 Titik Panas di Kalsel

Sudah ada 2.000 petugas dari semua unsur instansi yang sudah siaga dan melakukan sosialisasi ke masyarakat

Editor: Eko Sutriyanto
Tribun Pekanbaru/Melvinas Priana/Melvinas Priananda
Ilustrasi titik panas 

TRIBUNNEWS.COM, BANJARBARU - Meski masih terjadi banjir di beberapa daerah di Kalsel, ternyata sudah ada 15 titik panas yang ditemukan satelit BMKG di Kalsel.

Terpantau 15 titik panas di Kalsel diketahui berasal dari kabupaten Banjar, Tabalong dan Kotabaru.

Meski sudah ditemukan titik panas, namun status siaga bencana karhutla hingga kini belum diterapkan.

Ungkap Kepala BPBD Kalsel, Mahyudin dalam rapat sinergitas bencana asap di Setdaprov Kalsel, Kamis (29/03/2018) pihaknya belum bisa menetapkan siaga Karhutla lantaran belum ada laporan dan penetapan siaga Karhutla di dua kabupaten di Kalsel.

"Syaratnya siaga Karhutla harus ada dua kabupaten yang menetapkan dulu, kalau masih belum ya tidak bisa," ujarnya.

Meski sudah terdapat titik panas di Kalsel ia mengatakan pihaknya sudah siaga pencegahan Karhutla.

Diantaranya sudah ada 2.000 petugas dari semua unsur instansi yang sudah siaga dan melakukan sosialisasi ke masyarakat.

Anggaran dana pun lebih banyak dikucurkan untuk pencegahan, diantaranya sinergitas, dan sosialisasi dibanding pemadaman.

Tahun ini tambah Mahyudin pihaknya lebih fokus ke pencegahan Karhutla dibanding pemadaman. Sosialisasi ke masyarakat dan organisasi masyarakat juga sudah dilakukan.

Bahkan kini sudah ada 135 relawan yang sudah siap mendukung Kalsel minim Karhutla.

Relawan itu berasal dari satu orang per satu kecamatan.

Dibanding tahun lalu jumlah relawan tahun ini ungkapnya jauh lebih besar, yang mana tahun lalu hanya sekitar 50 relawan di Kalsel(Banjarmasinpost.co.id/Milna)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved