Kamis, 2 Oktober 2025

Anak Yatim Berjualan Makanan, Untuk Biayai Sekolah dan Keluarga

Bocah yang tidak disebutkan namanya ini diketahui adalah seorang anak yatim. Namun, demi bisa membantu ibu dan biaya pendidikan adiknya, ia rela menj

TRIBUNNEWS.COM, SUKABUMI - Dunia ini persoalan kehidupan yang sulit dan kadang dialami oleh segelintir orang.

Namun, bukan berarti orang tersebut harus menyerah pada keadaan yang dialaminya.

Hal tersebut terkadang justru membuatnya terpacu dan semangat menjalani kehidupan.

Sama dengan kisah inspiratif yang dialami oleh bocah SMP ini yang dilansir Tribun-video.com dari Grid.ID melalui akun Instagram Yuni_rusmini pada Sabtu (3/2/18).

Baca: KA Bandara Tak Beroperasi karena Tanah Longsor, Penumpang Dipersilakan Refund

Siswa kelas 1 SMP ini berasal dari Sukabumi.

Bocah yang tidak disebutkan namanya ini diketahui adalah seorang anak yatim.

Namun, demi bisa membantu ibu dan biaya pendidikan adiknya, ia rela menjadi tulang punggung keluarga.

Setiap hari sepulang sekolah, bocah ini berjualan makanan yang dibuat ibunya. 

Makanan yang dijual bocah ini antara lain bala-bala, kolak, mie acie dan cireng.

Baca: Tawari Hijrah, Bamsoet Sebut Fahri Hamzah Cocok dengan Karakter Golkar

Menurut keterangan dari tetangga, ayah anak ini meninggal dua tahun yang lalu.

Saat ini ia tinggal di sebuah rumah kontrakan bersama ibu dan adiknya.

Setiap hari bocah ini berjualan di Jalan Goalpara Alinda, Sukabumi.

Banyak tetangga dan orang sekitarnya salut dengan aksi bocah ini yang menjadi tulang punggung keluarganya.

Berita ini sebelumnya telah dipublikasikan Grid.id berjudul Kisah Inspiratif Bocah Kelas 1 SMP, Berjualan Demi Bisa Bersekolah dan Menyambung Hidup

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved