Minggu, 5 Oktober 2025

Lima Wilayah di Kota Medan Ini Prioritas Pengamanan Saat Imlek

Kapolrestabes Medan, Kombes Sandi Nugroho mengatakan, pihaknya siap menjaga keamanan saat perayaan Imlek di Kota Medan.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Sugiyarto
capture
Pernak-pernik Masih Diburu H-2 Imlek 

Laporan Wartawan Tribun Medan/ Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Kapolrestabes Medan, Kombes Sandi Nugroho mengatakan, pihaknya siap menjaga keamanan saat perayaan Imlek di Kota Medan.

Kata Sandi, dari hasil evaluasi sementara, ada lima kawasan yang menjadi prioritas utama pengamanan.

"Adapun kelima kawasan itu masing-masing Medan Kota, Medan Timur, Medan Sunggal, Medan Area dan Medan Baru."

"Di lima kawasan ini terdapat vihara dan kelenteng yang banyak didatangi warga saat Imlek," kata Sandi disela-sela upacara Liong Toba 2017 di Lapangan Merdeka Medan, Kamis (26/1/2017).

Sandi mengatakan, di tiap-tiap vihara, khususnya yang dapat menampung ribuan umat Budha, polisi sudah membangun posko.

Sejak kemarin, satu persatu posko pengamanan sudah diisi sejumlah petugas yang mendapat jatah jaga.

"Nantinya akan ada sterilisasi seperti pengamanan-pengamanan sebelumnya. Anggota tetap kami siagakan guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," tutup Sandi.

Dalam pengamanan kali ini, Pemerintah Provinsi tidak hanya melibatkan unsur kepolisian.

Seluruh jajaran TNI juga membantu pengamanan dengan berkoordinasi bersama polisi.(Ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved