Gudang Minyak di Jalan Pattimura Jambi Terbakar, Pemilik Langsung Kabur
Kondisi ini lantas membuat warga panik dan berteriak kebakaran, bahkan berusaha mencari tahu sumber kebakaran.
"Sempat ada suara ledakan," kata Yuli salah seorang warga.
Kasi Ops Damkar dan BPB Kota Jambi Indra Safrizal, mengatakan, pihanya sempat kesulitan untuk melakukan pemadaman.
Pasalnya api terus membesar dari beberapa drum di gudang sebelah rumah tersebut. setelah proses pemadaman berlangsung selama 30 menit api dapat dijinakan. petugas juga sempat menggunakan racun api untuk memadamkan api dari drum berisi minyak tersebut.
Sebanyak 6 armada dikerahkan untuk proses pemadaman. tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. namun, pemilik rumah diketahui sudah kabur saat kejadian.
"Yang terbakar gudang minyak, korban tidak ada, pemiliknya tidak ada saat kita sudah tiba disini," kata Indra. (dnu)