Minggu, 5 Oktober 2025

Ingin Punya Pasar, Warga Labuhan Batin Mesuji Hibahkan Tanah Seluas 1 Hektare

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Mesuji memastikan akan membangun pasar tradisional, yang berlokasi di Desa Labuhan Batin

Editor: Sugiyarto

Laporan Reporter Tribun Lampung Endra Zulkarnain

TRIBUNNEWS.COM, MESUJI - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Mesuji memastikan akan membangun pasar tradisional, yang berlokasi di Desa Labuhan Batin, Kecamatan Way Serdang, Mesuji.

Untuk merealisasikan rencana itu, Kepala Disperindag Mesuji, Agus Haryanto mengaku, pihaknya telah menerima lahan seluas satu hektare untuk calon lokasi pasar.

"Lahan itu merupakan hibah dari masyarakat Labuan Batin untuk lokasi pasar," ungkap Agus, Selasa (12/4/2016).

Guna memuluskan rencana pembangunan pasar Labuan Batin itu, Agus mengatakan, pihaknya telah mendapat mandat berupa rekomendasi dari Bupati Mesuji Khamamik.

Rekomendasi itu menyangkut sistem pengelolaan pembangunan pasar, yang rencananya ditenderkan kepada pihak ketiga.

Ia mengestimasi anggaran yang bakal dikucurkan untuk pembangunan pasar tersebut mencapai Rp 1,1 miliar.

"Dana itu digunakan untuk bangunan fisik pasar lengkap dengan fasilitas lainnya," katanya.

Adapun, tujuan umum pembuatan pasar di Desa Labuhan Batin itu, kata Agus, yakni untuk pemerataan.

Sumber: Tribun Lampung
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved