Minggu, 5 Oktober 2025

Harusnya Podomoro Deli City Bangun Tower untuk TVRI

Proyek raksasa Podomoro Deli City berulangkali menjadi sorotan masyarakat.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Dewi Agustina
Tribun Medan/Array A Argus
Kelompok seniman Kota Medan saat menampilkan teater yang mengkritik keberadaan Podomoro Deli City di kantor TVRI Sumatera Utara di Jl Putri Hijau Medan, Selasa (15/3/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Proyek raksasa Podomoro Deli City berulangkali menjadi sorotan masyarakat.

Tidak hanya karena banyaknya pekerja yang tewas, namun belakangan bangunan apartemen megah ini dianggap mengganggu sinyal siaran stasiun Televisi Republik Indonesia (TVRI) Sumatera Utara.

Inisiator gerakan Save TVRI Sumatera Utara, Hasyim Purba mengatakan, persoalan ini sudah sampai rapat dengar pendapat (RDP) di DPRD Sumut.

Saat itu, pihak Podomoro Deli City dipanggil oleh Komisi A.

"Dalam RDP yang digelar di DPRD Sumut, pihak Podomoro Deli City diperintahkan untuk membangun fasilitas bagi TVRI. Saat itu, mereka bersedia membangun tower agar sinyal TVRI tidak terganggu," kata Hasyim, Selasa (15/3/2016).

Ia menjelaskan, setelah RDP itu digelar hampir sebulan yang lalu, sayangnya pihak Podomoro tak juga menepati janjinya.

Bahkan, pihak Podomoro Deli City tetap melanjutkan pembangunan proyek tersebut.

"Harusnya Podomoro ini memberikan fasilitas kepada TVRI. Mereka bisa menyewa sistem kabel yang pernah disampaikan pihak TVRI, atau membangun tower," kata Hasyim.

Jika ini terus dibiarkan, tentu masyarakat yang sering menonton tayangan TVRI akan terganggu. Untuk itu, gerakan Save TVRI sekali lagi meminta kepedulian pemerintah atas persoalan ini.

Mengingat TVRI adalah salah satu asset terbesar Sumatera Utara, dan juga merupakan kebanggaan masyarakat selama bertahun-tahun sebelum TV swasta banyak beredar disaksikan oleh masyarakat, khususnya di Sumatera Utara. (ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved