Sabtu, 4 Oktober 2025

Pilpres 2019

Peran Kiai Ma'ruf dan Mulai Padamnya Serangan ''Anti Islam'' Terhadap Jokowi

Sosok KH Ma’ruf Amin sebagai calon Wakil Presiden dinilai belum signifikan memberikan nilai tambah bagi calon presiden petahana, Joko Widodo. Benarkah

Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda
Kiai Ma'ruf Amin dalam perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diadakan oleh Relawan Jokowi-Ma'ruf Amin (Jamin) di Kota Medan, Selasa (20/11/2018). 

Isu PKI

Tak hanya itu, Ma'ruf dalam beberapa kesempatan, mengajak para pendukungnya, terutama kalangan santri untuk melawan isu hoaks yang beredar mengenai Presiden Joko Widodo atau Jokowi seorang anggota Partai Komunis Indonesia (PKI).

"Saya mengajak para santri menjelaskan bahwa isu itu tidak benar. Isu itu dibuat untuk mendiskreditkan. Pak Jokowi sendiri sudah sering membantahnya," ujar Maruf Amin kediamannya, di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (8/12/2018) lalu.

Baca: Jokowi Akui Terima Permintaan Maaf La Nyalla, Fahri Hamzah: Negara Hukum yang Kompromis

Maruf Amin mengatakan, isu tersebut tak pernah berhenti bergulir. Setiap Jokowi dan tim suksesnya membantah, tetapi isu tersebut selalu muncul.

"Saya mengajak kaum santri ini untuk menjelaskan kepada masyarakat bahwa itu isu yang tidak benar. Dan itu harus terus didengungkan," tutur Maruf Amin.

Sebab, Maruf Amin khawatir masyarakat mempercayai isu Jokowi PKI. Hal itu tentu sangat merugikan demokrasi.

"Jangan sampai yang banyak mengatakan itu, itu benar. Jadi kami harus mengatakan itu tidak benar. Saya kira, santri siap," ucap Maruf Amin. (Denni Destryawan/F Adhiyuda/Chaerul Umam/Glery Lazuardi)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved