Senin, 6 Oktober 2025

Super Holding Danantara

Profil Dony Oskaria, Paman Nagita Slavina Ditunjuk Jadi COO Danantara, Hartanya Rp 29,88 Miliar

Simak profil Dony Oskaria, paman Nagita Slavina yang ditunjuk Prabowo sebagai COO Danantara. Harta kekayaannya capai Rp 29,8 miliar.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Suci BangunDS
bumn.go.id
PROFIL DONY OSKARIA - Foto Dony Oskaria yang diambil dari situs Kementerian BUMN, Senin (24/2/2025). Simak profil Dony Oskaria, paman Nagita Slavina yang ditunjuk Prabowo sebagai COO Danantara, harta kekayaannya capai Rp 29,8 miliar. 

"Bapak Doni Oskaria sebagai Holding Operasional, dan Bapak Pandu Syahrir sebagai Holding Investasi," ujar Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi di Istana Kepresidenan Jakarta.

Harta Kekayaan Dony Oskaria

NILAI PERUSAHAAN - Wakil Menteri BUMN, Dony Oskaria saat berbicara di Sharing Series IDSurvey – Expert Talk yang mengangkat tema Leaving Legacy, Tranform to Greatness, baru-baru ini di Aula Ali Sadikin, Kantor Pusat BKI, Jakarta.
NILAI PERUSAHAAN - Wakil Menteri BUMN, Dony Oskaria saat berbicara di Sharing Series IDSurvey – Expert Talk yang mengangkat tema Leaving Legacy, Tranform to Greatness, baru-baru ini di Aula Ali Sadikin, Kantor Pusat BKI, Jakarta. (HO)

Mengutip Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Dony memiliki harta kekayaan yang mencapai Rp 29,88 miliar.

Aset terbanyak yang ia miliki adalah 5 bidang tanah dan bangunan dengan nilai Rp 19,81 miliar. Disusul kepemilikan surat berharga sebesar Rp 17,6 miliar.

Di garasinya, Dony Oskaria punya 2 unit mobil senilai Rp 2,77 miliar. Aset lain yang dipunyai Dony Oskaria adalah harta bergerak lainnya serta kas dan setara kas.

Dony Oskaria tercatat juga masih memiliki utang sebesar Rp 16,79 miliar sehingga harta kekayaannya berkurang hampir setengah.

Inilah daftar harta kekayaan Dony Oskaria dikutip dari elhkpn.kpk.go.id:

A. TANAH DAN BANGUNAN    Rp 19.811.150.000

  1. Tanah dan Bangunan Seluas 578 m2/307 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp 2.367.400.000
  2. Tanah dan Bangunan Seluas 516 m2/250 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp 2.199.750.000
  3. Tanah dan Bangunan Seluas 1240 m2/420 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp 8.000.000.000
  4. Tanah dan Bangunan Seluas 625 m2/316 m2 di KAB / KOTA KOTA PADANG , HASIL SENDIRI Rp 1.604.000.000
  5. Bangunan Seluas 141 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp 5.640.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp 2.775.000.000

  1. MOBIL, TOYOTA ALPHARD 2.5 G A/T Tahun 2015, HASIL SENDIRI Rp 1.100.000.000
  2. MOBIL, MINI COOPER MINI COOPER Tahun 2020, HASIL SENDIRI Rp 1.675.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp 840.000.000

D. SURAT BERHARGA Rp 17.628.100.000

E. KAS DAN SETARA KAS Rp 5.628.520.261

F. HARTA LAINNYA    Rp 0

Sub Total Rp 46.682.770.261

UTANG Rp 16.797.817.449

TOTAL HARTA KEKAYAAN Rp 29.884.952.812

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved