Gaya Hidup Pejabat
Istri Esha Rahmansah Pamer Kemewahan, Foto Struk Pembelian Mobil Beredar, Kemensetneg Minta Maaf
Kali ini pejabat Kemensetneg bernama Esha Rahmansah Abrar dinonaktifkan dari jabatannya imbas perilaku sang istri gemar pamer kemewahan di medsos.
Tambah Lagi Daftar Pejabat Kena Dampak Buntut Istrinya Gemar Pamer Kemewahan
Diketahui, akhir-akhir ini, sejumlah pejabat tengan menjadi sorotan publik.
Termasuk pejabat Kementerian Keuangan yang menjadi sorotan terkait harta kekayaan yang dimilikinya.
Mulai dari eks pejabat pajak Rafael Alun Trisambodo dan eks Kepala Kantor Bea dan Cukai DIY Eko Darmanto, serta Kepala Bea Cukai Makassar Sulawesi Selatan, Andhi Pramono.
Setelah anak Kepala Bea Cukai Makasaar Andhi Pramono, giliran istri Kepala Badan Pertanahan Jaktim Sudarman Harjasaputra yang menjadi sorotan publik usai viral di Twitter.
Kini, giliran pejabat Kemensetneg yang bertugas sebagai Kasubag Administrasi Kendaraan Biro Umum, Esha Rahmansah Abrar.
Istri Esha disorot karena diduga kerap pamer harta mewah.
Deretan Istri Pejabat Gemar Pamer Kemewahan di Medsos, Ada yang Berujung sang Suami Dinonaktifkan
Fenomena pamer kemewahan di media sosial (medsos) oleh istri pejabat belakangan menjadi sorotan publik.
Berikut rangkuman Tribunnews.com terkait deretan istri pejabat yang gemar pamer kemewahan di media sosial.
1. Istri Kepala BPN Jakarta Timur, Vidya Piscarita
Vidya Piscarista adalah salah satu istri pejabat yang menjadi sorotan publik yakni gemar pamer kemewahan.
Dalam akun media sosial miliknya, ada salah satu unggahan foto yang memperlihatkan Vidya memakai dress dengan menenteng tas keluaran Hermes yang diperkirakan seharga Rp 620 jutaan.
Kendati demikian, latar belakang Vidya tidak boleh dianggap remeh.
Nyatanya, sebelum menikah dengan Sudarma, dirinya telah berkecimpung di dunia model.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.