Polisi Tembak Polisi
Sosok Ferdy Sambo di Mata Ketua RT dan Satpam Kompleks, Suka Kumpul Sebelum Sibuk Jadi Jenderal
Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo bukan orang baru di Kompleks Polri Duren Tiga,Jakarta Selatan. Ia sudah tinggal sejak pangkatnya masih AKBP.
Seno mengaku, ketika ia masih aktif menjadi seorang jenderal pernah mendapat driver untuk istrinya.
Namun, tak mudah untuk menjadi sopir seorang jenderal ataupun istrinya karena harus memiliki kedekatan.
"Seperti saya dulu juga begitu, karena saya lihat sopir saya baik, jadi saya pindah ke sana, saya pindahkan juga," ujarnya.
Baca juga: Polisi Tembak Polisi di Rumahnya, Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo Masih Berdinas Seperti Biasa
Terpisah, petugas keamanan komplek Polri Duren Tiga, Marjuki mengatakan Irjen Pol Ferdy Sambo tidak pernah menempati rumahnya di Komplek tersebut setiap hari.
Rumah berlantai dua dengan warna cokelat muda itu, dikabarkan hanya menjadi tempat singgah saja oleh jenderal bintang dua tersebut dan keluarga.
"Bapak dan ibu jarang (datang ke rumah dinas), cuma memang kadang ke sini," ujar Marjuki, Selasa (12/7/2022).
Namun, ketika peristiwa penembakan itu terjadi, ia tak mengetahui apakah ada sosok Ferdy Sambo di dalamnya atau tidak.
Tapi karena banyak aparat kepolisian yang hadir di sana, kemungkinan mantan Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat itu ada di lokasi.
"Yang jaga rumah ada, sesekali aja (Sambo) nengok ya namanya rumah takut ada kerusakan," kata Marjuki.
Sering bagi THR
Menurut Marjuki, Ferdy Sambo sudah tinggal di rumah dinas tersebut sejak berpangkat Ajun Komisari Besar Polisi (AKBP) beberapa tahun silam.
"Dari jaman Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat tinggal di sini," katanya.
Sosok polisi yang bertugas di Propam Mabes Polri itu dikenal baik dan suka berbaur dengan warga di sekitar komplek.
Bahkan, ketika lebaran Ferdy Sambo tak pernah lupa memberikan uang THR kepada petugas keamanan yang berjaga di sana.
Baca juga: Polisi Sebut Pembekalan Senjata Ke Ajudan Irjen Ferdy Sambo Sudah Sesuai SOP: Untuk Pengamanan
"Baik banget orangnya, suka bagi-bagi juga kalau lebaran," ucapnya.