Selasa, 7 Oktober 2025

Kasus Korupsi PLTU Kalbar

Rumah Halim Kalla di Menteng Sepi Usai Tersangka, Penjaga: Sekarang Ditempati Keponakan

Rumah Halim Kalla di Menteng sepi usai jadi tersangka korupsi PLTU. Penjaga: sekarang ditempati keponakan, dulu ramai keluarga JK.

|
Tribunnews.com/Ibriza Fasti Ifhami
HALIM KALLA – Rumah pengusaha Halim Kalla di Jalan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat, tampak lengang pada Senin (6/10/2025), dengan pagar terbuka dan suasana redup. Kediaman ini menjadi sorotan publik usai Halim Kalla ditetapkan sebagai tersangka korupsi proyek PLTU Kalbar senilai Rp1,2 triliun. 

Ringkasan Utama

  • Halim Kalla, adik Jusuf Kalla, ditetapkan sebagai tersangka korupsi proyek PLTU Kalbar senilai Rp1,2 triliun yang mangkrak sejak 2016.
  • Rumahnya di Menteng tampak sepi dan kini dihuni oleh keponakan, menurut keterangan asisten rumah tangga.
  • Polri menduga skema lelang proyek sarat penyimpangan, dengan indikasi kerugian negara lebih dari Rp700 miliar.

  
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Rumah pengusaha Halim Kalla di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, tampak sepi pada Senin (6/10/2025), tak lama setelah ia ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi proyek pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) 1 Kalimantan Barat.

Pantauan Tribunnews.com sekitar pukul 18.12 WIB menunjukkan pagar rumah di Jalan Lembang Nomor 9, Menteng, Jakarta Pusat, terbuka lebar, memperlihatkan halaman yang ditumbuhi pepohonan besar dan teras dengan lampu kuning redup.

Tak tampak aktivitas mencolok di kediaman adik dari Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla itu.

Berbeda dari rumah-rumah lain di kawasan Menteng yang cenderung tertutup, rumah Halim Kalla tampak terbuka dan sedang mengalami renovasi di bagian dekat garasi.

Ari, asisten rumah tangga yang telah bekerja lebih dari 20 tahun di rumah tersebut, menyebut bahwa Halim Kalla sudah lama tidak tinggal di sana.

“Dulu memang tinggal di sini. Tapi sudah lama, mungkin 20 tahun lalu. Tinggal semua di sini sama keluarganya Pak Jusuf Kalla,” ujar Ari kepada Tribunnews.com.

Baca juga:  Adik JK Diduga Atur Lelang PLTU Kalbar, Polri Bongkar Skema Korupsi Rp1 Triliun

Saat ini, kata Ari, rumah tersebut dihuni oleh Edi, keponakan Halim Kalla. Ia juga membenarkan bahwa renovasi sedang berlangsung di beberapa bagian rumah.

“Kalau sekarang ditempati keponakannya,” tambahnya.

Menurut Ari, baik Halim Kalla maupun Jusuf Kalla sudah jarang berkunjung ke rumah itu. Kalaupun datang, biasanya hanya untuk menerima tamu.

“Udah jarang banget ke sini. Mungkin kalau ada tamu aja,” pungkasnya.

Sebelumnya, Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipidkor) Polri menetapkan Halim Kalla sebagai tersangka bersama mantan Direktur Utama PLN, Fahmi Mochtar, dan dua direktur perusahaan swasta lainnya.

“Tersangka FM sebagai Direktur PLN saat itu, pihak swasta HK (Direktur PT BRN), RR (Dirut PT BRN), dan HYL (Dirut PT Praba),” ujar Kakortas Tipidkor Polri Irjen Cahyono Wibowo dalam konferensi pers di Bareskrim Polri, Jakarta.

Proyek PLTU 1 Kalbar berkapasitas 2x50 megawatt di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, dimulai pada 2008 dengan pendanaan dari Bank BRI dan BCA melalui skema Export Credit Agency (ECA).

Namun, proyek ini gagal dimanfaatkan sejak 2016 meski telah diaddendum sebanyak 10 kali hingga 2018.

Halaman
12
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved