POPULER Nasional: Sosok Calon Diusung PDIP di Pilpres 2024 | Akademisi Soroti Jokowi soal TWK KPK
Inilah berita populer nasional dalam 24 jam terakhir, calon yang diusung PDIP di Pilpres 2021 hingga akademisi soroti Jokowi soal TWK KPK
"Aksi-aksi teleponan kepada Menkes dan Kapolri itu menjadi simpatik bagi rakyat kecil tapi segera setelah itu rakyat berpikir juga jangan-jangan ini hanya polesan," kata Richo.
4. Haji Lulung Ingin Ubah PPP Jadi Partai Anak Muda
Abraham Lunggana alias Haji Lulung resmi kembali ke partai politik Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan langsung dipercaya menjabat Ketua DPW PPP DKI periode 2021 - 2026.
Setelah kembali ke PPP, Lulung mengaku punya komitmen menjadikan Jakarta sebagai salah satu lumbung suara PPP.
Guna mencapai hal tersebut, Lulung mengangkat Najmi Mumtaza Rabbany alias Gus Najmi yang juga putra dari Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi, sebagai Sekretaris Wilayah PPP DKI.
Pemilihan Gus Najmi bukan tanpa alasan. Pasalnya Lulung ingin mengubah PPP yang selama ini identik dengan 'partai orang tua' menjadi partai modern yang turut memperjuangkan aspirasi kaum muda.
"Keputusan mengangkat Gus Najmi sebagai Sekwil adalah langkah awal sebagai ikhtiar politik kami (PPP) memperjuangkan aspirasi kaum muda dan menjadi ranah juang yang akan dibawa oleh partai berlambang Ka’bah ini," kata Haji Lulung dalam keterangannya, Sabtu (18/9/2021).
5. Sosok Kasatgas Madago Raya Tumpas 2 Gembong Teroris
Satgas Operasi Madago Raya menumpas dua teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT).
Pimpinan MIT, Ali Kalora dan seorang anak buahnya tewas dalam baku tembak pada Sabtu (18/9/2021) di daerah Astina, Kecamatan Torue, Kabuoaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.
Adapun sosok di balik aksi pelumpuhan Ali Kalora sebagai gembong teroris MIT tak lepas dari sosok pemimpin Satgas Operasi Madago Raya.
Ialah Kapolda Sulteng, Irjen Pol Rudy Sufahriadi.
Irjen Rudy Sufahriadi bukan orang baru terlibat dalam penumpasan teroris MIT, termasuk di Poso.
(Tribunnews.com)