Kamis, 2 Oktober 2025

Rachmawati Soekarnoputri Meninggal

Vanessa Angle Tulis Pesan Duka Cita Meninggalnya Rachmawati, Ucap Pernah Jadi Ibu Untuknya

Artis Vanessa Angel merasa syok setelah mendengar kabar Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia.

Editor: Johnson Simanjuntak
WARTAKOTALIVE.COM/ ARIE PUJI WALUYO
Vanessa Angel di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Minggu (24/1/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis Vanessa Angel merasa syok setelah mendengar kabar Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia.

Ibu satu anak itu mengunggah sebuah foto kebersamaannya dengan Rachmawati Soekarnoputri sembari menyampaikan ucapan duka cita.

Istri Bibi Ardiansyah tersebut tampak memeluk erat sang politikus yang merupakan anak dari Presiden Soekarno.

"Innalillahi wa innailaihi rajiun telah berpulang ke rahmatullah orang baik negri ini ibu Rachmawati Soekarno Putri," tulis Vanessa Angel, Sabtu (3/7/2021).

Vanessa Angel juga memanjatkan doa untuk Rachmawati Soekarnoputri agar semua amal ibadah semasa hidupnya diterima Tuhan.

"Semoga amal ibadahnya diterima disisiNYA," tulis Vanessa Angel.

Terakhir, Vanessa Angel menuliskan kenangan manis yang pernah dialami olehnya dan Rachmawati Soekarnoputri.

Baca juga: PROFIL Rachmawati Soekarnoputri, Putri Ketiga Soekarno yang Dijuluki Mama Papua, Ini Rekam Jejaknya

Pasalnya, Rachmawati Soekarnoputri nyatanya pernah menjadi sosok ibu untuk Vanessa Angel meskipun hanya sesaat.

"Meskipun sebentar tapi wanita ini pernah jadi sosok ibu yg baik untukku dulu, terima kasih," tutupnya.

Sebagai informasi, politikus Partai Gerindra, Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia hari ini.

Informasi yang diterima Tribunnews, Rachmawati Soekarnoputri meninggal dunia pada Sabtu (3/7/2021) sekira pukul 06.15 WIB di RSPAD Gatot Soebroto.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved