Sudah Susun Rencana Pemilik Rumah Malah Lolos Jebakan, Maling Ini Hanya Dapat 2 Baju Jemuran
RM kembali tertangkap saat beraksi mencuri di sebuah rumah di Purbalingga. RM merupakan seorang residivis.
TRIBUNNEWS.COM -- Sial betul nasib RM saat beraksi mencuri di rumah orang lain.
RM kembali tertangkap saat beraksi mencuri di sebuah rumah di Purbalingga.
RM merupakan seorang residivis.
RM pernah menjalani hukuman karena kasus pencurian.
Ia bahkan sudah tiga kali dihukum karena kasus yang sama.
Tak kapok, selepas dari penjara RM kembali menjalankan aksinya.
Kapolsek Mrebet Iptu Edi Surono menerangkan RM mencuri di Desa Karangnangka, Purbalingga, Jawa Tengah pada Selasa (3/11/2020) dini hari.
Sebelum merangsek masuk ke rumah targetnya, RM sudah menyusun rencana.
Menurut Iptu Edi Surono, RM masuk dengan melompat tembok.
Tak sampai di situ saja, RM juga sudah menyiapkan rencana untuk melukai si pemilik rumah.