Demokrat Jatim Usul Nama AHY dan Ibas dalam Bursa Caketum Demokrat
"Kalau nama, kami nggak sebut. Namun, intinya dua nama ini masuk radar kami," kata Plt Ketua DPD Demokrat Jatim
"Sebab, musyawarah mufakat adalah proses demokrasi yang maju sekaligus sesuai Pancasila," katanya.
Hal ini dinilai tak akan memeui banyak kendala, sebab para pengurus di daerah juga sudah menjalin komunikasi.
"Komunikasi kami terbuka bukan hanya dengan level di provinsi, namun juga dengan daerah lain. Sehingga, kami yakin tak akan menimbulkan dinamika," pungkasnya.
Pengamat nilai calon ketum tak jauh dari lingkaran keluarga SBY
Calon ketua umum Partai Demokrat di luar lingkar keluarga Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) disebut sangat sulit terealisasi.
Hal itu sesuai analisis pengamat politik dari Universitas Paramadina Hendri Satrio yang disampaikan kepada Tribunnews.com.
Baca: Roy Suryo Mundur dari Partai Demokrat, Kembali Jadi Pengamat Multimedia
"Partai Demokrat dicitrakan kan, bahwa Demokrat adalah SBY. Maka sangat sulit, jika ada calon di luar lingkar SBY. Untuk saat ini begitu," ujar pendiri lembaga analisis politik KedaiKOPI ini, Rabu (11/3/2020).
Kecuali, imbuh dia, SBY menggelar konvensi untuk mencari sosok Ketua Umum partai Demokrat.
Jika tanpa konvensi, maka menurut dia, akan ada tiga nama dari lingkar keluarga SBY yang akan menjadi Ketua Umum.
Menurut dia, tiga nama kandidat Ketua Umum Partai Demokrat dari lingar keluarga SBY itu adalah dua anak Presiden keenam RI itu yakni Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), serta Pramono Edhie Wibowo (adek dari isteri SBY, Ani Yudhoyono).
"AHY, Ibas dan Pramono Edhie, adeknya bu Ani," jelas Hendri Satrio.
Lalu siapa diantara mereka yang berpeluang?
Menurut Hendri Satrio, itu sangat tergantung oleh SBY mau memilih siapa yang akan menggantikan posisinya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.
Memang, kata dia, secara kasat mata, AHY paling digadang-gadang akan meneruskan suksesi kepemimpinan SBY di Partai Demokrat.
Baca: Pekan Depan, Partai Demokrat Punya Ketua Umum Baru
Namun, secara kematangan politik, dia menilai, Ibas lebih matang ketimbang AHY.