Kamis, 2 Oktober 2025

Pilkada Serentak 2020

Gibran Maju di Pilkada 2020, Politisi PDIP Ini Ingatkan Posisi Jokowi: Nggak Lupa Ayahnya Siapa

Politisi PDIP usyirwan Soedjono memberikan komentarnya terkait pencalonan putra sulung Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka pada Pilkada 2020.

Editor: Tiffany Marantika Dewi
KOMPAS.com / Deti Mega Purnamasari
Gibran Rakabuming menyampaikan keseriusannya maju Pilkada Solo 2020 saat bertemu Megawati Soekarnoputri, Kamis (24/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM Politisi PDI Perjuangan, Nusyirwan Soedjono memberi tanggapan terkait pencalonan putra sulung Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka pada Pilkada 2020.

Melalui tayangan YouTube Talk Show tvOne, Rabu (13/11/2019), Nusyirwan Soedjono mengungkapkan bahwa Gibran diyakininya memahami betul dari partai mana Jokowi berasal.

Mulanya, Nusyirwan memberikan pendapatnya terkait isu perbedaan pendapat antara PDIP Solo dan PDIP pusat terkait pencalonan Gibran.

"Kita juga jangan cepat-cepat menyatakan pandangan berbeda ya," terang Nusyirwan.

 

 

Ia menambahkan, pilkada serentak masih terlalu jauh untuk diperisapkan dari sekarang.

"Yang kedua adalah pilkada ini tahun depan ini masih lama, masih setahun lagi ini," jelas Nusyirwan.

"Jadi kita juga harus menjaga kondisi daerah itu dan juga nafasnya harus dijaga."

Lebih lanjut, Nusyirwan menyebut pembahasan terkait hal ini dinilainya masih terlalu dini.

"Karena kalau pagi-pagi begini sudah banyak energi yang kita keluarkan, ini menjadi tidak baik untuk internal maupun eksternal," jelas Nusyirwan.

"Maka diikuti saja lah, baik-baik saja proses ini, kan partai saat ini kita sedang dalam proses pemetaan wilayah di seluruh daerah yang akan pilkada," sambungnya.

Baca Selengkapnya >>>

Sumber: TribunWow.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved