Jumat, 3 Oktober 2025

Menteri LHK Mengajak Masyarakat Mengatasi Masalah Sampah Laut dan Plastik

Pemerintah Indonesia bertekad supaya kita bersama dapat mengatasi masalah sampah laut dan plastik di Indonesia

Editor: Johnson Simanjuntak
ist
Menteri LHK-Peringatan Hari Sampah Nasional di Jateng 

Keterlibatan Pemerintah Pusat dan Daerah ini tertuang dalam Peraturan Presiden nomor 97 Tahun 2017 tentang Kebijakan dan Strategi Nasional Pengelolaan Sampah (Jakstranas) dan Peraturan Presiden nomor 83 Tahun 2018 tentang Penanganan Sampah Laut.

Sementara itu, Bupati Brebes Idza Priyanti SE, MH. menyampaikan pesannya “Sebagai salah satu Kabupaten di Jawa Tengah dengan jumlah penduduk dan luas wilayah terbesar, sampah Kabupaten Brebes perhari bila dihitung dari jumlah penduduk Kabupaten Brebes adalah kurang lebih 4750 m3 dengan 60% diantaranya adalah sampah organik dan 15% sampah plastik.

Sejatinya Kabupaten Brebes telah memiliki Peraturan Daerah No 2 Tahun 2015 tentang pengelolaan sampah sebagai acuan bagi seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Brebes dalam mengelola sampahnya, juga telah menerbitkan peraturan bupati Nomor 56 tahun 2018 tentang kebijakan dan strategi pengelolaan sampah rumah tangga dan samph sejenis rumah tangga tahun 2018-2025.

Kenyataan menunjukkan bahwa hingga saat ini pengelolaan sampah di Kabupaten Brebes masih dirasakan belum optimal.(*)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved