Minggu, 5 Oktober 2025

Dua Remaja Nekat Terobos Lokasi Steril di Depan Mako Brimob

Dua anak muda bernama Ridi dan Rico nekat menerobos lokasi steril di depan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Kamis (10/5/2018) dini hari.

Penulis: Amriyono Prakoso
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Aparat kepolisian melakukan pengamanan di Markas Komando (Mako) pasca bentrok antara petugas dengan tahanan di Depok, Jawa Barat, Kamis (10/5/2018). Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan negosiasi dengan para tahanan pasca insiden kerusuhan yang menewaskan 5 anggota kepolisian dan 1 tahanan. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Amriyono Prakoso

TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Dua anak muda  bernama Ridi dan Rico nekat menerobos lokasi steril di depan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Kamis (10/5/2018) dini hari.

Mengendarai motor tanpa kunci, keduanya masuk lokasi steril yang sudah dibatasi oleh pihak kepolisian menggunanakan Cone.

Sontak, kejadian itu menjadi perhatian aparat yang berjaga dan meminta mereka untuk turun. Keduanya kemudian diinterogasi dan dihukum.

Satu diantara mereka bahkan diperintahkan untuk push-up oleh aparat dan meminta maaf.

"Turun kamu. Olahraga malam dulu sebentar," perintah aparat di depan Mako Brimob, Depok, Kamis (10/5/2018).

Setelah 20 menit dimintai keterangan, mereka dibawa menuju Polsek Cimanggis. 

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved