Erupsi Gunung Agung
Drone UGM dan BNPB Ambil 400 Foto Udara Kawah Gunung Agung, Begini Kondisi Terkininya
Tim drone dari UGM dan BNPB berhasil menerbangkan drone untuk memetakan puncak kawah Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali, Kamis (19/10/2017).
Drone berhasil melewati puncak Gunung Agung di 2 jalur penerbangan dengan lebar 600 meter.
Baca: Anak Buah Dirjen Pajak Terciduk Bawa 30 Gram Sabu, Komisi III Minta Semua Pegawai Pajak Dites Urine
Sebanyak 400 buah foto udara didapatkan dari 2 jalur ini dan selanjutnya akan dilakukan pembuatan model 3D (3 dimensi) kawah Gunung Agung sehingga analisis morfologi dan spasial bisa dilakukan dengan akurat.
"Hasil pemotretan drone memperlihatkan rekahan di kawah Gunung Agung lebih luas dibandingkan sebelumnya," jelasnya.
Jika sebelumnya dari citra satelit Planet Scope (11/10/2017), rekahan kawah hanya terdapat di sisi timur di dalam kawah.
Sedangkan pada foto drone siang tadi menunjukkan bahwa rekahan kawah sudah lebih luas di sisi timur dalam kawah.
Juga ada rekahan kecil di sisi tenggara.
Asap solfatara keluar dari rekahan tersebut juga lebih tebal daripada sebelumnya.