Sabtu, 4 Oktober 2025

Penangkapan Terduga Teroris

Rumah Kontrakan Terduga Teroris Ramai Saat Malam Hari

Terakhir, Ela melihat rumah kontrakan itu ramai pada Sabtu (17/12/2016) malam. Sementara itu, pada siang hari hanya terlihat satu orang

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Fajar Anjungroso
Kompas TV
Warga menyaksikan pengerebekan terduga teroris di Tangsel 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Empat terduga teroris mengontrak sebuah rumah di Kampung Curug RT/RW 002/01, Kelurahan Babakan, Kecamatan Setu, Tangerang Selatan.

Ela, warga, mengaku tempat tinggal terduga teroris itu terlihat ramai pada malam hari.

Dia mendengar ada suara orang mengobrol setiap malam hari sampai tengah malam.

"Siang sepi. Aktivitas malam jelang maghrib. Sekitar empat sampai lima orang," ujar Ela, kepada wartawan ditemui di lokasi, Rabu (21/12/2016).

Terakhir, Ela melihat rumah kontrakan itu ramai pada Sabtu (17/12/2016) malam. Sementara itu, pada siang hari hanya terlihat satu orang berada di dalam rumah.

"Malam minggu di kontrakan itu ramai. Kalau siang kontrakan sepi, kalau malam ada yang ngobrol. Laki-laki semua. Semalam, saya lihat masih ramai," kata dia.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved