Ruang Mewah Banggar
Desain Ruang Banggar DPR Menyerupai Logo Demokrat
DPR RI kembali menjadi sorotan. Setelah menganggarkan Rp 2 miliar untuk renovasi toliet, giliran renovasi ruang Badan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - DPR RI kembali menjadi sorotan. Setelah menganggarkan Rp 2 miliar untuk renovasi toliet, giliran renovasi ruang Badan Angggaran (Banggar) DPR senilai Rp 20 miliar yang jadi sorotan. Kendati dalam sorotan publik namun renovasi ruangan terus berlanjut.
"Hampir rampung 100 persen," kata seorang pekerja bangunan yang ditemui Tribunnews.com, Rabu (11/1/2012). Renovasi dilakukan sejak Desember 2011 lalu ketika Anggota Dewan sedang reses (kunjungan kerja).
Pantauan Tribunnews.com, kursi impor dari Jerman sudah mengisi ruangan itu. Letak kursi mengikuti desain meja menyerupai "letter V". Dimana diperuntukkan untuk para anggota Banggar sementara diatas menutupi "letter V" itu juga ada empat meja kursi pimpinan Banggar. Sehingga secara keseluruhan tatanan meja Banggar DPR menyerupai diamond (berlian) yang merupakan logo Partai Demokrat.
Kursi berwarna putih didesain ini langsung oleh Vitra Company, perusahaan desain perabot terkemuka Jerman. "Ini menggunakan bangku (kursi) impor tapi ready stock, meja lokal," kata Kepala Biro Harbangin DPR Sumirat di gedung DPR RI Jakarta, Rabu (11/1/2012).
Ruangan Banggar didesain minimalis dengan sejumlah perangkat pendukung lain seperti meja untuk staf, ruang tamu, dan ruangan staf Banggar.