Jumat, 3 Oktober 2025

Teror Bom Buku

Ulil: Bom untuk Saya Bukan Bermotif Agama

Target pengeboman bom buku yang meledak di hari Selasa (15/3/2011), Ulil Abshar Abdalla, merasakan dirinya menjadi target pengeboman

Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-inlihat foto Ulil: Bom untuk Saya Bukan Bermotif Agama
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Koordinator jaringan Islam Liberal Ulil Abshar Abdalla
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Target pengeboman bom buku yang meledak Selasa (15/3/2011),  Ulil Abshar Abdalla, merasakan dirinya menjadi target pengeboman yang telah direncanakan dengan baik.

Hal itu dikatakannya, kepada wartawan ketika menyambangi lokasi ledakan, Jalan Utan Kayu Utara Nomor 68, Jakarta Timur, hari ini, Rabu (16/3/2011).

"Saya rasa pengeboman ini well design, namun siapa pelakunya saya tidak mau berspekulasi," tutur Ulil yang tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP), sekitar pukul 13.20 WIB.

Menurutnya pihak pengebom, melalui aksinya ingin menciptakan kesan seakan-akan motifnya adalah perbedaan sudut pandang agama, namun ia yakin, peledakan itu berlatar belakang politik, seperti yang ia pernah katakan sebelumnya.

"Ini well design, pelaku seakan-akan menciptakan motif berlatar belakang agama, seperti menggunakan nama dan title di belakang namanya yang khas dari pihak tertentu," katanya.

Ia mengaku merasa aneh dengan ancaman pengeboman yang ditujukan kepadanya, pasalnya sebelum ledakan dirinya tak menerima ancaman sama sekali.

"Biasanya sebelum ledakan adanya ancaman, saya tidak," akunya.

Ia juga merasa, pelaku pengeboman, tidak memiliki tujuan mengakhiri nyawanya, namun hanya memberikan peringatan kepadanya. Hal itu menurutnya terlihat dari, skala ledakan yang tergolong low eksplosif.

"Pelaku sepertinya tidak menginginkan nyawa saya, tetapi hanya ingin mengirimkan warning kepada saya," ucapnya.

Ketika ditanya siapa ataupun pihak-pihak mana yang sekiranya menginginkan dirinya celaka, Ulil menyatakan enggan berspekulasi. "Saya tidak mau berspekulasi mengenai itu," ujarnya.
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved