Sosok Mayat Wanita yang Dikubur Pria Penyekap Ibu Muda, Terlilit Sarung dan Dikubur Sejak Februari
Sosok mayat wanita yang dikubur pria penyekap ibu muda ditemukan terlilit sarung. Diduga sudah dikubur sejak Februari.
Hal senada juga diungkapkan oleh Yatno (56), warga yang ikut menggali kubur.
"Mayat sudah membusuk, rambut juga udah gak ada," kata Yatno kepada TribunnewsBogor.com, Jumat (8/5/2020).
Yatno menjelaskan, jasad wanita tersebut ditemukan terlilit sarung.

Selain itu, jasad juga terendam air.
Posisi badannya miring dengan kaki ditekuk.
Hal ini lantaran panjang lubang tak sesuai dengan panjang jasad.
"Sudah (ketemu), dililit pakai sarung. Tulang bersih karena kerendam air, karena itu tanah lempung. Posisi badan miring badan lurus, tapi kaki ditekuk, tinggi dia 165. Kedalaman kuburan 1 meter setengah," ucap warga yang bertugas menggali makam, Yatno Hidayat (56), di lokasi, dikutip Tribunnews dari Kompas.com.
Yatno menambahkan, bagian wajah si jasad dibuka.
Ia menduga penguburan dilakukan secara agama.
"Mukanya dalam kondisi dibuka, mungkin dikubur secara agama supaya nyium tanah. Jadi posisi nyamping seperti mayat muslim pada umumnya tapi kaki agak tekuk dan kondisinya kerendam air," katanya kepada Tribunnews Bogor.

Dari hasil pemeriksaan sementara, jasad merupakan wanita korban penganiayaan AA.
Dikatakan Kapolsek Parungpanjang, SM perah melihat AA melakukan kekerasan terhadap wanita tersebut.
Kekerasan dilakuakn secara terus menerus hingga membuat si wanita sakit lalu meninggal dunia.
"Hasil pemeriksaan tersangka maupun saksi, pernah saksi melihat bahwa tersangka itu melakukan kekerasaan tapi tidak sampai meninggal dan karena berlangsung terus kekerasan itu, sehingga pertengahan Februari karena sakit, meninggal dunia," kata Nundun.
Berdasarkan pendalaman sementara, sosok jasad tersebut merupakan orang dengan gangguan jiwa yang dibawa AA ke rumah untuk diobati.