Jumat, 3 Oktober 2025

FAKTA Ibu Hamil Ditabrak Wanita Belajar Menyetir, Tersangka Minta Maaf hingga Rencana Tujuh Bulanan

Fakta wanita belajar menyetir tabrak ibu hamil, suami korban, mengungkap obrolan terakhir sang istri sebelum akhirnya meninggal dunia.

Penulis: Daryono
Kolase Tribunnews (Instagram @viralterkini99 dan tangkap layar channel YouTube KompasTV)
Tabrak Ibu Hamil Hingga Tewas, Pelaku: Saya minta maaf, Saya Tidak Sengaja, Saya Menyesal 

Saat kejadian berlangsung, Wahono Aditya menyaksikan langsung karena berniat menjemput sang istri yang baru pulang kerja.

Sempat dilarikan ke rumah sakit, Erlinda dan bayi yang dikandungnya kini menghadap Tuhan YME.

Ditinggal selamanya oleh Erlinda, Wahono Aditya mengaku belum siap bercerita banyak.

Baca: VIDEO: Pengakuan Jujur, Keteledoran Raffi Ahmad Saat Nagita Slavina Hamil Calon Adik Rafathar

Kendati demikian, ia sempat menuturkan obrolan terakhirnya dengan Erlinda.

Hal itu bermula ketika Wahono Aditya menceritakan dengan suara bergetar dan mata sembab, hari di kejadian nahas tersebut semestinya ia mengantarkan Erlinda untuk pemeriksaan kehamilan.

TribunJakarta/Elga Hikari Putra
 (TribunJakarta/Elga Hikari Putra)

Lebih lanjut, ia menjelaskan jenis kelamin sang calon buah hati.

"Jenis kelamin bayi kami perempuan," jelas Wahono Aditya dikutip dari TribunJakarta

Bayi perempuan itu merupakan anak Wahono Aditya dan Erlinda nantikan setelah tujuh tahun usia pernikahan mereka.

Dokter telah menyatakan hari perkiraan lahir (HPL) putrinya setelah Lebaran Idul Fitri tahun ini.

Meski demikian, takdir berkata lain.

Setelah peristiwa nahas itu, Wahono Aditya melarikan Erlinda ke rumah sakit.

Malam harinya, setelah melalui operasi caesar, bayi yang dikandung Erlinda dinyatakan tak terselamatkan nyawanya.

Keesokan harinya pada Minggu (23/2/2020), Erlinda tutup usia.

Wahono Aditya setia mendampingi ketika sang istri mendapat penanganan medis.

Ia juga berusaha menguatkan istrinya.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved