Pilgub DKI Jakarta
Warga Kepada Anies Baswedan: Kalau KJP Ditarik Tunai, Kita Buat Anak yang Banyak
Ternyata tanggapan warga terhadap kampanye yang dilakukan Anies Baswedan tidak melulu serius.
Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ternyata tanggapan warga terhadap kampanye yang dilakukan Anies Baswedan tidak melulu serius.
Seperti yang terjadi di Pasar BS Kerang Hijau, Kali Baru Timur, Cilincing, Jakarta Utara, Senin (23/1/2017).
Tiga orang warga menanggapi bercanda program Kartu Jakarta Pintar (KJP) plus yang dipaparkan Anies Baswedan.
Warga melontarkan permintaan nyeleneh saat Anies menyampaikan soal KJP plus yang ia rancang dapat ditarik tunai.
"Pak kalau ditarik tunai kita akan buat anak yang banyak, semakin banyak anak semakin bagus, semuanya kebagian," ujar Sumarsih yang disambut ketawa warga lainnya.
Selain itu ada juga warga yang menanyakan kepada Anies mengenai program bantuan untuk membeli alat elektronik.
Karena menurutnya KJP plus yang dapat ditarik tunai tidak dapat digunakan untuk membeli alat elektronik.
"Pak ada program bantuan buat beli kulkas engga?, buat jualan es, di Cilincing panas," kata warga lainnya.
Tidak hanya itu, ada juga yang menanggapi jika KJP plus Anies Baswedan tidak dapat digunakan.
Lantaran sang anak tidak mau pergi ke sekolah.
"Tapi pak mau ditarik tunai, mau engga, anak saya ogah sekolah, bolos muelulu, susah didiknya" kata warga yang mengaku bernama Marni tersebut.
Di tempat kampanye pelelangan kerang hijau tersebut Anies memaparkan program pendidikan dan perluasan lapangan pekerjaan.
Program KJP plus disambut antusias warga, karena dapat ditarik tunai dan menyasar semua anak usia sekolah dari warga yang tidak mampu.
Untuk perluasan lapangan pekerjaan, Anies berjanji akan memprioritaskan warga Jakarta untuk bekerja di dalam proyek proyek yang didanai pemerintah provinsi DKI.
Selain, program OKOCE ( One Kecamatan One Center for enterpreneurship) yang akan membentuk wirausaha baru di Jakarta.
"Kami engga berjanji muluk-muluk, dan insya Alllah yang saya ucapkan tadi dapat dikerjakan," kata Anies.