Bentrok di Taman Palem
Polisi Masih Buru Rais Kei
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan sampai dengan saat ini, polisi masih mencari kordinator aksi penyerangan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto mengatakan sampai saat ini, polisi masih mencari koordinator aksi penyerangan yang digawangi kelompok John Kei yakni Rais Kei terhadap kelompok Herkules saat bentrokan penguasaan lahan kosong di Jl Cengkareng Kamal RT 02/07, Kel Cengkareng Barat, Rabu (29/8/ 2012) lalu.
"Rais Kei masih belum tertangkap, dia masih DPO dan tim di lapangan terus memburunya," ucap Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Minggu (2/2/2012).
Rikwanto juga mengatakan penyidik dari Polres Jakarta Barat sampai saat ini juga belum menambah jumlah tersangka dari kelompok John Kei.
Informasi terakhir yang dihimpun dari Polres Jakarta Barat, pasca bentrokan penyidik mengamankan 104 orang kelompok John Kei. Lalu setelah dilakukan pemeriksaan, dan akhirnya ditetapkan 98 tersangka. Sementara enam lainnya dilepas lantaran tidak terbukti.
Kemudian, Jumat (31/8/2012) penyidik kembali menangkap seorang tersangka lain yakni JR yang berperan sebagai koordinator lapangan dan tangan kanan Rais Kei. Sehingga kini total tersangka ada 99 orang.
Kini 99 tersangka tersebut ditahan di rutan Krimum dan Narkoba Polda Metro Jaya. 99 tersangka tersebut dikenakan UU Darurat dan perbuatan tidak menyenangkan jo membantu ikut serta dalam melaksanakan tindak pidana pasal 2 (1) UU Darurat no 12 tahun 1951 dan pasal 335 (1) KUHP jo 55 KUHP jo 56 KUHP.
KLIK JUGA: