Penerapan Mindful Parenting Efektif Ubah Kebiasaan Makan Anak yang Salah
Mindful parenting yaitu pola asuh orangtua dengan kesadaran penuh dalam memberi perhatian dan tak memberi penilaian negatif terhadap pengalaman anak.
Dikatakan Sara, parenting bukan hanya menjadi tanggung jawab ibu, tapi juga tanggung jawab ayah.
"Jadi kalau kita bicara bonus demografi, dan juga permasalahan stunting yang masih di angka 30%, ini fokusnya bukan di anak, tapi di ibu. Bagaimana orang tua menyayangi anak."
"Sebelum menyayangi anak, kita sebagai orang tua harus menyayangi diri kita sendiri, bagaimana asupan gizi kita sebagai ibu cukup sehingga ASI yang diberikan kepada anak juga bagus."
"Bagaimana suami memperlakukan istri dengan baik sehingga ibu mendapat dukungan secara psikis, ibu terhindar dari stress, sehingga turut menjadikan proses memberikan ASI menjadi lancar, anak tumbuh dengan baik,” jelas ibu yang sedang menanti kelahiran buah hatinya yang ketiga ini.