Minggu, 5 Oktober 2025

Tips Kesehatan

4 Cara Menghilangkan Panu dengan Bahan Alami, Gunakan Tea Tree Oil hingga Yogurt

4 Cara Menghilangkan Panu dengan Bahan Alami, Gunakan Tea Tree Oil, Minyak Kelapa, Lidah Buaya, Yogurt.

Editor: tribunsolo
Pixabay/nastya_gepp
Ilustrasi gatal karena panu - 4 Cara Menghilangkan Panu dengan Bahan Alami, Gunakan Tea Tree Oil hingga Yogurt 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut empat cara menghilangkan panu dengan bahan alami.

Tinea Versicolor atau panu (dalam KBBI disebut panau) adalah noda atau bercak-bercak putih pada kulit manusia, biasanya berasa gatal kalau berpeluh.

Panu merupakan infeksi jamur yang menyebabkan masalah pigmentasi kulit.

Meski dianggap tidak berbahaya, menghilangkan panu tetap diperlukan untuk menjaga kondisi kulit.

Baca juga: Manfaat Air Rebusan Sereh, Jaga Kesehatan Mulut hingga Turunkan Kolesterol

Baca juga: 3 Cara Mengobati Batu Empedu Mulai dari Operasi hingga Terapi, Kenali Gejalanya Juga

Ilustrasi gatal karena panu
Ilustrasi gatal karena panu (Pixabay/nastya_gepp)

Saat terkena panu, beberapa bagian kulit seseorang menjadi lebih terang atau lebih gelap dari warna kulit asli. Biasanya, panu muncul di bagian punggung, leher, dada, tapi tak menutup kemungkinan untuk muncul di bagian tubuh yang lain.

Simply Health mengatakan, panu muncul karena perubahan cuaca. Panu tak banyak muncul di musim dingin, sedangkan kemunculan yang cukup sering terjadi di musim panas. Penyakit kulit ini bisa diatasi dengan beberapa bahan alami berikut.

Baca juga: Ibu Hamil Sering Alami Kulit Kering, Gatal hingga Jerawat, Amankah Perawatan Kulit Saat Mengandung?

Tea Tree Oil

Tea tree oil adalah bahan alami pertama yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan panu. Selain mampu menyembuhkan panu, tea tree oil juga berfungsi untuk menghilangkan rasa gatal.

Caranya, campurkan tea tree oil dengan minyak kelapa (1 sdm). Lalu, oleskan pada area panu menggunakan cotton bud. Setelah campuran minyak meresap di kulit, Anda bisa membersihkannya dengan handuk hangat.

Minyak Kelapa

Cara menghilangkan panu selanjutnya yang bisa Anda coba adalah menggunakan minyak kelapa. Kandungan asam dalam minyak ini berfungsi sebagai pembasmi jamur alami. Simply Health mengatakan, ada dua metode yang bisa Anda lakukan.

Pertama, Anda bisa mengoleskan minyak kelapa secara langsung pada panu, kemudian tunggu sampai minyaknya meresap di kulit. Selain itu, Anda bisa mencampurkan minyak kelapa dengan minyak kayu manis, oleskan pada panu, lalu diamkan selama 15 hingga 20 menit sebelum dibilas dengan air.

Baca juga: Gampang Letih, Kulit Gatal hingga Perut dan Kaki Bengkak, Bisa Jadi Liver Anda Bermasalah

Lidah Buaya

Liday buaya bisa menghilangkan panu karena adanya banyak kandungan bermanfaat. Beberapa di antaranya adalah protein antijamur bernama 14kDA dan antiinflamasi yang ampuh melawan jamur dan meredakan daerah kulit yang meradang.

Anda bisa mengaplikasikan ekstrak lidah buaya secara langsung pada panu atau mencampurkannya terlebih dahulu dengan minyak lavender. Anda bisa mengoleskan lidah buaya sebanyak dua hingga tiga kali dalam sehari.

Halaman
12
Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved