Turki Bergejolak
Profil dan Sosok Ekrem Imamoglu
Sosok Ekrem Imamoglu sedang ramai dibicarakan kancah mancanegara, simak profil dan sosok Ekrem Imamoglu berikut ini.
Masyarakat menilai tindakan ini sebagai upaya pemerintah untuk menghalangi Imamoglu dalam pemilu mendatang.
Meskipun dalam tekanan, Imamoglu tetap optimistis.
Ia menegaskan akan terus berjuang, menulis di media sosial: "Aku akan terus berlari seperti singa. Tak ada jalan mundur, aku akan berlari lebih kencang lagi."
Dengan popularitas yang masih tinggi dan dukungan dari berbagai kalangan, Imamoglu tetap menjadi sosok yang patut diperhitungkan dalam lanskap politik Turki.
Jika ia berhasil mengatasi rintangan hukum yang dihadapinya, peluangnya untuk menjadi presiden pada 2028 masih terbuka lebar.
Biodata Ekrem Imamoglu
Nama Lengkap: Ekrem Imamoglu
Tempat, Tanggal Lahir: Akçaabat, Trabzon, Turki, 4 Juni 1970
Kewarganegaraan: Turki
Pendidikan: Teknik Sipil, Universitas Near East (Siprus Utara)
Administrasi Bisnis, Universitas Istanbul
Karier Politik: Wali Kota Beylikdüzü (2014–2019), Wali Kota Istanbul (2019–sekarang)
Partai Politik: Partai Rakyat Republik (CHP)
Istri: Dilek Imamoglu
Anak: 3
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.