Minggu, 5 Oktober 2025

Konflik Palestina Vs Israel

Rumah Sakit Indonesia di Gaza Terdampak Rudal Israel Menewaskan Abu Romzi Staf Lokal Warga Palestina

Rudal Israel sempat membuat pelayanan rumah sakit terganggu sejenak. Akan tetapi setelah itu berjalan normal lagi.

Editor: Dewi Agustina
Middle East Eye
Imbas serangan balasan Israel atas Hamas, rumah sakit Indonesia di jalur Gaza turut menjadi sasaran roket. Salah seorang staf lokal warga Palestina bernama Abu Romzi tewas akibat serangan tersebut. Foto pemukiman Palestina di Gaza luluh lantak dihajar serangan balasan jet tempur Israel pasca serbuan gerilyawan Hamas di Gaza Sabtu, 7 Oktober 2023. 

Angka terbaru menunjukkan sedikitnya 1.700 orang terluka akibat Israel serang Jalur Gaza kali ini.

Hal itu diungkapkan oleh pejabat kesehatan di Jalur Gaza.

Israel seperti diketahui telah melancarkan apa yang disebutnya "Operasi Pedang Besi" sebagai tanggapan atas serangan Hamas.

Juru bicara militer Israel mengakui pihaknya telah menyerang sasaran di Gaza dari udara.

Sementara itu, AFP melaporkan, jet tempur Israel menyerang tiga gedung bertingkat di Gaza pada Sabtu.

Itu mengirimkan awan debu ke langit ketika menara yang masing-masing memiliki lebih dari 10 lantai runtuh.

"Hamas dengan sengaja menempatkan aset militernya di jantung penduduk sipil di Jalur Gaza," kata Militer Israel dalam sebuah pernyataan yang mengkonfirmasi serangan tersebut.

Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu juga telah menyatakan perang terbuka terhadap Palestina. (Tribun Network/fah/rin/wly)

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved