Minggu, 5 Oktober 2025

Konflik Rusia Vs Ukraina

Cerita WNI yang Berhasil Keluar dari Medan Perang Ukraina Vs Rusia di Kota Chernihiv

Sejak perang meletus pada 24 Februari 2022 dini hari, Kota Chernihiv menjadi medan pertempuran.

Editor: Hasanudin Aco
Istimewa
Sembilan warga negara Indonesia (WNI) yang terjebak peperangan di Kota Chernihiv, Ukraina telah berhasil diselamatkan dari zona perang ke zona aman. 

“Kita ingin memastikan bahwa mereka sudah berada di zona aman,” ujar Menlu.

Menlu RI mengatakan setibanya di Warsawa nanti, seluruh WNI akan menjalani pemeriksaan kesehatan, sebelum kembali menuju Indonesia pada Minggu, 20 Maret 2022 dengan menggunakan pesawat komersial.

Dengan telah dievakuasinya 9 WNI dari Chernihiv, maka 133 WNI telah dievakuasi dengan selamat dari Ukraina.

Dengan demikian, seluruh proses evakuasi sudah dapat dilaksanakan.

Menlu berujar, terdapat 23 WNI yang memilih tinggal di Ukraina, rata-rata karena alasan keluarga.

Selain itu, 9 staf esensial KBRI saat ini saat ini berada di Kota Lviv.

“Saya ingin menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak, yang telah bekerja keras, bahu-membahu, dalam membantu pelaksanaan evakuasi WNI ini,” kata Menlu RI.

“Saya juga sampaikan terima kasih atas kerja sama dan kesabaran teman-teman 9 WNI, karena tanpa kerja sama dan kesabaran mereka tidak mungkin evakuasi ini dapat kita lakukan dengan selamat,” lanjutnya.

Sumber: Kompas TV
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved