Sabtu, 4 Oktober 2025

Kebakaran Amazon: 'Rumah kita sedang terbakar', kata presiden Prancis menjelang KTT G7

Presiden Prancis, Emmanuel Macron, menyerukan supaya masalah kebakaran hutan Amazon dibicarakan di KTT G7. Tapi seruan ini membuat marah Presiden

Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres juga mengatakan ia "sangat khawatir" akan kebakaran di sana.

"Di tengah krisis iklim global, kita tidak bisa membiarkan lebih banyak kerusakan pada sumber terbesar oksigen dan biodiversitas. Amazon harus dilindungi," ujarnya dalam sebuah twit.

Reaksi Bolsonaro terhadap kebakaran

Bolsonaro mengatakan bahwa negara Brasil tidak cukup mampu untuk melawan kebakaran.

"Amazon lebih besar dari Eropa, bagaimana Anda bisa melawan kebakaran ilegal di area seperti itu," ia bertanya kepada reporter seraya meninggalkan rumah presiden pada hari Kamis (22/08). "Kita tidak punya sumber daya untuk itu."

Sang presiden telah menuding bahwa LSM mungkin telah menyulut api sebagai balas dendam kepada pemerintah yang memangkas pendanaan mereka.

Ketika ditanya siapa yang bertanggung jawab, ia berkata: "Indian, Anda mau saya menyalahkan Indian? Anda mau saya menyalahkan orang Mars?... Semua orang bisa jadi tersangka, tapi tersangka terbesar adalah LSM."

Ketika ditanya apakah ia punya bukti, Bolsonaro membalas: "Apakah saya secara langsung menyalahkan LSM? Saya hanya bilang saya mencurigai mereka."

Bolsonaro semakin membuat marah mereka yang khawatir akan meningkatnya kebakaran dengan menepis data terbaru.

Ia berargumen bahwa ini sedang musim queimada, ketika petani membuka lahan sebelum ditanam. Namun, Inpe menekankan bahwa jumlah kebakaran saat ini tidak selaras dengan jumlah yang biasanya dilaporkan selama musim kering.

Ini bukan pertama kalinya Bolsonari meragukan angka yang menunjukkan bahwa kondisi Amazon semakin memburuk dengan cepat.

Bulan lalu, ia menuduh direktur Inpe berbohong tentang skala deforestasi di sana. Tuduhan itu ia layangkan setelah Inpe menerbitkan data yang menunjukkan peningkatan deforestasi sebesar 88% di Amazon pada bulan Juni, dibandingkan bulan yang sama setahun lalu.

Direktur badan tersebut belakangan mengumumkan bahwa ia dipecat di tengah perseteruan itu.

Kebakaran hutan di Amazon
Reuters
Data terbaru menunjukkan kebakaran di Amazon meningkat 88% pada bulan Juni, dibandingkan bulan yang sama tahun lalu.

Mengapa Bolsonaro dikritik?

Para aktivis iklim dan lingkungan telah melayangkan kritik tajam terhadap pemerintah Bolsonaro dan kebijakannya, yang mengutamakan pembangunan daripada konservasi.

Halaman
123
Sumber: BBC Indonesia
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved