Kamis, 2 Oktober 2025

ChildFund Korea Beri Klarifikasi Soal Donasi IU untuk Kebakaran Gangwon yang Dituduh Mencurigakan

Penyanyi Lee Ji Eun atau yang kerap disapa IU telah memberikan donasi kepada korban kebakaran di Provinsi Gangwon, Korea Selatan.

Penulis: Grid Network
Tribunnews Bogor
IU alias Lee Ji Eun 

TRIBUNNEWS.COM -  Penyanyi Lee Ji Eun atau yang kerap disapa IU telah memberikan donasi kepada korban kebakaran di Provinsi Gangwon, Korea Selatan.

Melansir laman Soompi, IU telah mendonasikan uang sebesar Rp 1 Miliar melalui ChildFund Korea.

Donasi yang telah diberikan oleh IU pada yayasan amal, bertujuan untuk membantu sekolah dasar di daerah yang terkena dampak kebakaran.

Kegiatan amal yang dilakukan oleh IU justru mendapat respon kurang baik nari netizen.

Pasalnya netizen mencurigai IU atas donasi yang diberikan.

IU menjadi salah satu donatur tetap dalam yayasan amal ChildFund Korea, netizen merasa donasi yang dilakukan oleh IU kurang tepat sasaran.

Para netizen mengatakan bahwa tidak ada sekolah dasar di Provinsi Gangwon terkena dampak dari kebakaran yang terjadi.

Netizen juga merasa belum melihat anak-anak yang terkena dampak muncul dalam liputan berita.

Lanjut ke Halaman Berikutnya

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved