Ekspresi Para Member Red Velvet saat Berjabat Tangan dengan Kim Jong Un Tuai Sorotan Netizen
Konser yang digelar di Pyongyang, Korea Utara pada Minggu (1/4/2018) dihadiri oleh para musisi Korea Selatan.
TribunJatim.com, Pipin Tri Anjani
TRIBUNNEWS.COM - Konser yang digelar di Pyongyang, Korea Utara pada Minggu (1/4/2018) dihadiri oleh para musisi Korea Selatan.
Konser ini merupakan konser persahabatan bertajuk budaya yang merupakan upaya kedua negara yang berseteru itu untuk meredakan ketegangan di Semenanjung Korea.
Seoul dan Pyongyang akan menggelar pertemuan tingkat tinggi pada 27 April mendatang.
Ada 11 penampilan dari delegasi seni Korea Selatan dalam konser ini.
Mereka membawakan 26 lagu dengan tema utama 'Spring Comes'.
BACA: Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Pangku-pangkuan Mesra, Ini Reaksi Memes!
Tema musim semi itu melambangkan perdamaian di Semenanjung Korea.
Seohyun SNSD dipilih menjadi pemandu konser yang berlangsung di Korea Selatan tersebut.
Beberapa artis-artis yang tampil dalam konser itu antara lain Red Velvet, Seohyun, Baek Jiyoung, Kang Sanae, Choi Jinhee, Lee Sunghee, dan Cho Yongpil
Setelah delegasi Korsel menggelar konser pada Minggu kemarin, mereka akan tampil bersama para artis Korut pada Selasa (3/4/2018).
Tentunya kehadiran para musisi Korea Selatan untuk tampil di Korea Utara menarik perhatian.
Meski demikian, Kim Jong Un tak dapat menyembunyikan apresiasinya terhadap para musisi Korea Selatan yang menggelar konser di Pyongyang, Korea Utara, Minggu (1/4/2018).